Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Solidaritas Premier League ke Ukraina: Football Stands Together

Kompas.com - 03/03/2022, 04:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Premier League turut mengecam operasi militer Rusia di Ukraina yang masih berlangsung sejak Kamis (24/2/2022).

Sebagai bentuk solidaritas, seluruh pertandingan Premier League akhir pekan ini akan dipenuhi dengan nuansa warna Biru-Kuning seperti bendera Ukraina.

Warna biru-kuning itu nantinya akan melingkar di lengan kapten 20 tim Premier League.

Tidak hanya itu, warna biru-kuning juga akan ditampilkan di layar stadion dan papan perimiter LED di pinggir lapangan.

Layar stadion dan papan iklan digital itu nantinya juga menampilkan pesan solidaritas Premier League, yakni "Football Stands Together".

Terkini, Premier League sudah mengubah warna latar belakang logo mereka di setiap platform sosial media menjadi biru-kuning.

Baca juga: Dampak Serangan Rusia, Dua Pesepak Bola Ukraina Tewas

Perubahan warna latar belakang logo Premier League itu nantinya juga akan ditampilkan di seluruh siaran langsung pertandingan.

Adapun seluruh pertandingan Premier League pekan ini juga akan dibuka dengan seremoni solidaritas untuk Ukraina.

Dalam keterangannya, Premier League memastikan seluruh tim peserta sudah menyetujui rencana kampanye solidaritas untuk Ukraina akhir pekan ini.

"Premier League dan seluruh klub dengan sepenuh hati mengecam tindakan Rusia. Kami akan menunjukkan dukungan untuk rakyat Ukraina di semua pertandingan akhir pekan ini," bunyi pernyataan Premier League.

"Kami menyerukan perdamaian dan turut berdoa untuk semua orang yang terdampak (perang Rusia-Ukraina)," bunyi pernyataan Premier League.

Baca juga: Rusia Serang Ukraina, Kepercayaan Schalke 04 Usai Lepas Gazprom

Akhir pekan lalu, layar Stadion Wembley sudah menampilkan pesan "Football Stands Together" dengan latar belakang warna bendera Ukraina.

Momen itu terjadi pada pertandingan final Piala Liga Inggris yang mempertemukan Chelsea vs Liverpool, Minggu (27/2/2022).

Ketika memasuki lapangan, kapten kedua tim, yakni Jordan Henderson (Liverpool) dan Cesar Azpilcueta (Chelsea) membawa buket bunga berwarna biru-kuning.

Pertandingan Chelsea vs Liverpool kemudian dibuka dengan seremoni solidaritas untuk Ukraina selama kurang lebih satu menit.

Baca juga: Rusia Serang Ukraina, DFB Siapkan Kebijakan untuk Schalke 04

Di tengah seremoni tersebut, tampak banyak fans Chelsea maupun Liverpool turut mengibarkan bendera Ukraina.

Fans Liverpool juga sempat menyanyikan anthem "You'll Never Walk Alone" yang ditujukan untuk Ukraina.

Terkait invasi Rusia ke Ukraina, FIFA dan UEFA sudah mengambil sikap.

FIFA dan UEFA memutuskan untuk menghukum tim nasional serta seluruh klub sepak bola Rusia. Mereka dilarang bertanding di kompetisi internasional.

Dalam keterangannya, UEFA dan FIFA tidak menyebutkan secara spesifik batas waktu masa berlakunnya sanksi tersebut.

Namun, sanksi UEFA dan FIFA itu diprediksi tidak akan dicabut sampai perang antara Rusia dan Ukraina berakhir.

Baca juga: Rusia Serang Ukraina, 2 Fakta Dampak Putus Kontraknya Gazprom dan Schalke 04

Sanksi tersebut membuat timnas Rusia hampir dipastikan tidak bisa mengikuti playoff Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada akhir Maret mendatang.

Adapun Spartak Moscow selaku satu-satunya tim Rusia yang masih berkompetisi di turnamen antarklub UEFA musim ini sudah dipastikan tidak bisa melanjutkan perjuangan mereka.

Spartak Moscow sejatinya dijadwalkan menghadapi RB Leipzig pada 16 besar Liga Europa. 

Namun, sanksi dari UEFA membuat Spartak Moscow  dipastikan tersingkir dari Liga Europa tanpa bertanding.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com