Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Vs Barito Putera, Duel Sengit Tim Zona Merah

Kompas.com - 18/02/2022, 11:40 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Baca juga: Berita Foto - Perjuangan Barito Putra Keluar dari Jerat Zona Degradasi

KOMPAS.com - Dua tim papan bawah Liga 1 2021-22, Persela Lamongan dan Barito Putera, akan beradu kekuatan pada pekan ke-26.

Laga tim zona degradasi tersebut akan tersaji di Stadion Kompyang Sujana Denpasar, Jumat (18/2/2022) malam.

Pertandingan ini sangat penting bagi kedua tim. Mereka sama-sama ingin lepas dari zona merah sehingga duel diprediksi berlangsung sengit.

Baca juga: Berita Foto - Perjuangan Barito Putra Keluar dari Jerat Zona Degradasi

Bagi Persela Lamongan, kemenangan akan meningkatkan mentalitas mereka. Sebab, kompetisi tinggal menyisahkan sembilan laga dan sejak awal putaran kedua, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu belum merasakan kemenangan.

Untuk itu Pelatih Persela Lamongan, Jafri Sastra, bertekad meraih kemenangan perdanannya saat menghadapi Barito Putera.

Dia tak gentar dengan performa lawan yang dalam beberapa laga terakhir menunjukkan tren cukup positif.

Menurutnya, pemain Persela dalam kondisi siap tempur dan akan bekerja keras mengamankan tiga poin di pertandingan tersebut.

Baca juga: Hasil Barito Putera Vs Persipura - Kalah Telak 0-3, Mutiara Hitam ke Zona Degradasi

“Barito (Putera) ada di depan kami dan saya sudah bicara sama anak-anak. Intinya mereka siap memberikan yang terbaik dan bekerja keras memenangkan pertandingan,” ujar pelatih asal Padang, Sumatera Barat.

“Bagi kami tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola. Kami sudah mengalami semuanya sulitnya memenangkan pertandingan.”

“Sekecil apapun kami optimistis bisa memenangkan pertandingan, kami akan bekerja keras,” imbuhnya.

Pemain Barito Putera Renan Alves duel bola udara dengan pemain Persipura Jayapura pada pertandingan pekan 25 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 3-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (14/2/2022) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Barito Putera Renan Alves duel bola udara dengan pemain Persipura Jayapura pada pertandingan pekan 25 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 3-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (14/2/2022) sore.

Sementara itu Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, menilai Persela ada peningkatan permainan meski belum pernah menang dalam beberapa laga terakhir.

Itu merujuk pada keberhasilan Persela menahan imbang tim papan atas Persebaya Surabaya beberapa waktu lalu.

Dalam laga tersebut, para pemain Persela tampil penuh semangat hingga peluit panjang berbunyi.

Semangat juang itulah yang diwaspadai Rahmad Darmawan saat menghadapi Persela. Untuk itu dia mewanti-wanti para pemain untuk selalu mewaspadai pergerakan pemain Persela.

Baca juga: Hasil Persik Vs Persela Lamongan 1-0: Youssef Ezzejjari Penuntas 250 Menit Dahaga Gol

Dia juga meminta Bayu Pradana dkk bisa menjaga konsentrasi selama 90 menit penuh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com