Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala AFF 2020, Kamboja Kalahkan Laos 3-0

Kompas.com - 15/12/2021, 18:24 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Kamboja meraih kemenangan ketika melakoni laga penyisihan Grup B Piala AFF 2020 di Bishan Stadium, Singapura, Rabu (15/12/2021). Kamboja menang 3-0.

Chan Vathanaka menjadi bintang Kamboja dengan brace alias dua gol yang dihasilkannya. Satu gol terakhir Kamboja dicetak Sieng Chanthea.

Hasil ini bisa menjadi hiburan bagi Kamboja sehingga terhindar dari status juru kunci di Grup B. Mereka meraih tiga poin dari tiga laga yang sudah dilakoni dan menempati posisi keempat.

Kamboja terpaut tiga poin dari Indonesia, Vietnam dan Malaysia yang bersaing ketat memperebutkan dua tiket untuk lolos ke babak semifinal.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Indonesia Vs Vietnam Piala AFF Hari Ini

Sedangkan bagi Laos, kekalahan ini memastikan mereka menjadi tim paling buncit karena selalu kalah dalam empat laga yang sudah dimainkan di grup tersebut.

Jalannya pertandingan Kamboja vs Laos

Kamboja dan Laos merupakan dua tim terbawah di Grup B dan hampir bisa dipastikan gagal lolos ke babak selanjutnya di pentas Piala AFF. Meski demikian, mereka tampil penuh semangat dalam laga ini.

Kamboja, yang kalah dalam dua laga sebelumnya (1-3 vs Malaysia) dan 2-4 vs Indonesia), bermain lebih agresif. Hasilnya mereka peroleh pada menit ke-31 saat Chan Vathanaka menjebol gawang Laos.

Sang striker memanfaatkan umpan Sieng Chanthea. Dia lebih dulu mengecoh penjaga gawang Laos, Solasak Thilavong, sebelum melesakkan si kulit bulat ke gawang yang tak terkawal lagi.

Hanya berselang 10 menit, Kamboja menggandakan keunggulannya. Lagi-lagi Chan Vathanaka menjadi tokoh protagonis bagi timnya lewat sundulan, memanfaatkan umpan silang Kouch Sokumpheak, untuk membuat skor menjadi 2-0.

Laos, yang kalah dalam tiga laga sebelumnya (0-2 vs Vietnam, 0-4 vs Malaysia, 1-5 vs Indonesia), nyaris tak berdaya sepanjang 45 menit pertama.

Statistik menunjukkan bahwa mereka tak pernah membuat shot on target sedangkan Kamboja 4 tembakan tepat sasaran.

Pada babak kedua, Kamboja mempertahankan agresivitas mereka. Alhasil, gol tambahan berhasil diraih pada menit ke-74.

Sieng Chanthea menggetarkan jala Laos usai memanfaatkan umpan terobosan rekannya dari sisi kanan pertahanan lawan.

Baca juga: Klasemen Piala AFF 2020 Jelang Timnas Indonesia Vs Vietnam

Lolos dari jebakan offside, sang penyerang dengan mudah melepaskan tendangan datar saat berhadapan dengan Solasak Thilavong. Bola bersarang di pojok kiri bawah gawang Laos.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com