Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suara Sumbang Trofi Ballon d'Or 2021 untuk Lionel Messi...

Kompas.com - 01/12/2021, 04:50 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Terdapat suara-suara sumbang terkait keberhasilan megabintang asal Argentina Lionel Messi meraih trofi Ballon d'Or 2021.

Lionel Messi meraih gelar Ballon d'Or, pemain terbaik dunia, 2021 setelah unggul dalam perolehan suara dari para pesaingnya.

Bintang yang kini membela Paris Saint-Germain (PSG) itu menerima trofi Ballon d'Or pada malam penganugerahan di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, Senin (29/11/2021).

Messi memenangi penghargaan Ballon d'Or 2021 dari total 30 nomine. Dia unggul 33 poin atas pesaing terdekatnya, Robert Lewandowski (Bayern Muenchen/Polandia).

Baca juga: Hasil Lengkap Perolehan Poin Ballon dOr 2021: Messi-Lewandowski Ketat, Ronaldo...

Adapun gelandang Chelsea dan timnas Italia, Jorginho, melengkapi posisi tiga besar, setelah Messi dan Lewandowski.

Messi pun semakin mengukuhkan dirinya sebagai pemilik Bola Emas terbanyak dalam sejarah.

Messi sudah tujuh kali meraih trofi Ballon d'Or yang diperoleh pada 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Namun, tak semua pihak bisa menerima kesuksesan Messi.

Baca juga: Ronaldo Sebut Pihak France Football Bohong soal Ambisi Kejar Ballon dOr Messi

Gelandang legendaris timnas Jerman, Lothar Matthaus, menjadi salah satu pesohor yang menyatakan ketidaksukaannya terhadap keputusan France Football, selaku penyelenggara Ballon d'Or.

Dia menilai Lewandowski lebih layak naik podium juara dibanding Messi.

"Sejujurnya, saya tak mengerti lagi," tutur Matthaus kepada Sky Germany, dikutip dari Bolasport.

"Atas segala hormat kepada Messi dan pemain hebat lainnya, tak ada satu pun yang layak menerima trofi daripada Lewandowski," kata pemenang Ballon d'Or 1990 itu.

Penyerang Bayern Muenchen Robert Lewandowski melambaikan tangan di atas panggung setelah dianugerahi penghargaan Striker of the Year pada upacara penghargaan Ballon d'Or France Football 2021 di Theatre du Chatelet di Paris pada 29 November 2021.FRANCK FIFE Penyerang Bayern Muenchen Robert Lewandowski melambaikan tangan di atas panggung setelah dianugerahi penghargaan Striker of the Year pada upacara penghargaan Ballon d'Or France Football 2021 di Theatre du Chatelet di Paris pada 29 November 2021.

Nada sumbang juga datang dari Jean-Pierre Papin.

"Leo Messi tidak pantas memenangi Ballon d'Or tahun ini," tutur sang Pemain Terbaik Dunia edisi 1991 itu.

"Memilih Messi tahun ini akan mendevaluasi Bola Emas karena itu berarti kami tidak lagi memberikan kemungkinan kepada pemain berkinerja tinggi untuk memenangi trofi," ujar Papin.

Baca juga: Usai Patah Hati di Ajang Ballon dOr, Lewandowski Kirim Pesan Berkelas untuk Messi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com