KOMPAS.com - Pertandingan Salernitana vs Juventus berakhir 0-2 untuk kemenangan tim tamu.
Duel Salernitana vs Juventus merupakan laga pekan ke-15 kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang berlangsung di Stadio Arechi pada Rabu (1/12/2021) dini hari WIB.
Gol kemenanan Juventus dicetak oleh Paulo Dybala pada menit ke-20 dan Alvaro Morata (70').
Dybala sebenarnya berpeluang mencetak gol kedua pada menit ke-90+5 dari titik penalti.
Namun, Dybala membuang kesempatan tersebut setelah dirinya terpeleset ketika hendak melepaskan tembakan.
Baca juga: Hasil Fiorentina Vs Sampdoria: Menang 3-1, La Viola Tempel AS Roma
Hasil ini membuat Juventus kembali ke jalur kemenangan setelah akhir pekan lalu takluk 0-1 dari Atalanta.
Namun, kemenangan atas Salernitana tidak mengubah posisi Juventus di klasemen Liga Italia.
Bianconeri, julukan Juventus, masih tertahan di peringkat ketujuh dengan raihan 24 poin dari 15 pertandingan.
Rincian dari statisik performa Juventus hingga pekan ke-15 Liga Italia adalah tujuh kemenangan, tiga hasil imbang, dan lima kekalahan.
Juventus untuk sementara tertinggal 11 angka dari Napoli yang baru bermain 14 kali di puncak klasemen.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.