Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Afghanistan, Tim Garuda Waspadai Postur Tubuh Lawan

Kompas.com - 14/11/2021, 20:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Postur tubuh lawan menjadi hal yang diwaspadai timnas Indonesia menjelang laga persahabatan kontra Afghanistan.

Timnas Indonesia saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki sebagai persiapan menuju Piala AFF 2020.

Selama TC di Turki, timnas Indonesia juga dijadwalkan melakoni dua laga uji coba melawan Afghanistan dan Myanmar.

Afghanistan menjadi lawan terdekat tim Garuda. Mereka akan meladeni kekuatan pasukan Anoush Dastgir pada Selasa (16/11/2021).

Baca juga: Cedera, Syahrian Abimanyu Batal Ikut Timnas Indonesia ke Turki

Menjelang duel vs Afghanistan, timnas Indonesia terus berlatih untuk mengimbangi postur tubuh lawan yang lebih tinggi dan besar.

"Mereka memiliki postur yang sangat tinggi, besar," ucap pemain timnas Indonesia Rachmat Irianto, sebagaimana dikutip dari laman PSSI, Minggu (14/11/2021).

"Di sisi lain, kita memilki postur yang sangat kecil. Namun demikian, kita tetap meladeni Afghanistan," tutur Rian - sapaan karib Rachmat Irianto.

"Untuk persiapan pasti kita harus lebih fokus, lebih kuat, lebih berani lagi lawan Afghanistan,” imbuhnya.

Baca juga: Laga Uji Coba Timnas di Depan Mata, Egy Maulana Vikri Siap Beraksi

Rachmat Irianto paham betul dengan karakter tim Afghanistan. Pasalnya, dia pernah menghadapi lawan yang sama pada Mei 2021.

Kala itu, Indonesia asuhan Shin Tae-yong bertanding bertemu dengan Afghanistan dalam sebuah partai uji coba di Dubai.

Sayangnya, pertandingan itu tak berpihak kepada Indonesia. Rachmat Irianto dkk menyerah 2-3.

Rachmat Irianto sepertinya tak ingin hasil itu terulang lagi. Dia berharap timnas Indonesia tampil lebih solid.

Baca juga: Dokumen Bocor, Sandy Walsh dan Jordi Amat Jadi Bela Timnas?

"Kami sudah mulai fokus untuk menghadapi dua laga uji coba internasional dan tentunya nanti bersiap untuk Piala AFF 2020," ucap pemain asal Persebaya Surabaya itu.

"Dalam latihan hari ini, pelajaran yang kita dapat adalah bagaimana kita bergerak, bagaimana kita berbicara dengan teman lainnya, kita harus kompak, dan saling mengingatkan," imbuhnya.

Setelah melawan Afghanistan, timnas Indonesia akan beruji tanding melawan Myanmar pada Kamis (25/11/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com