Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinyal Positif Barisan Depan Persib yang Mulai Unjuk Ketajaman

Kompas.com - 23/10/2021, 09:30 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seri 2 Liga 1 2021-2022 tak ubahnya panggung pembuktian para penyerang Persib Bandung.

Wander Luiz dan para penyerang Maung Bandung mulai unjuk ketajaman dengan menyumbang tiga dari total enam gol dalam dua laga di Seri 2 Liga 1 2021.

Keran gol poros serangan Persib dibuka oleh Ezra Walian.

Pemain berdarah Belanda itu membukukan satu gol saat Persib mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-0 di pekan ketujuh Liga 1 2021-2022 atau laga pertama Pangeran biru di seri II, Sabtu (16/10/2021).

Setelah Ezra, giliran Wander Luiz yang pecah telur. Penyerang asal Brasil itu mencetak gol perdananya musim ini saat Persib bersua PSS Sleman di pekan kedelapan Liga 1 2021-2022, Jumat (22/10/2021).

Pada laga yang berkesudahan 4-2 untuk kemenangan Persib itu, Luiz langsung mencetak dua gol.

Baca juga: Cerita Pelatih Persib, Pilih Balik Badan Saat Wander Luiz Eksekusi Penalti

Dia bahkan hampir membukukan hattrick andai sepakannya di menit terakhir pertandingan tak ditepis Miswar Saputra.

Menjadi sebuah sinyal positif bagi Persib karena lini depan klub akhirnya bisa mengakhiri paceklik gol.

Seperti diketahui, poros serangan Maung Bandung sempat disorot karena absen mencetak gol dalam enam pertandingan di awal musim ini.

Performa Wander Luiz yang paling disorot. Pasalnya, pemain berusia 29 tahun itu tak kunjung mencetak gol walau selalu dimainkan dalam tujuh laga Persib di musim ini.

Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, melepaskan bola ke arah gawang Borneo FC saat kedua tim bertemu di pekan keempat Liga 1 2021-2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (23/9/2021). KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, melepaskan bola ke arah gawang Borneo FC saat kedua tim bertemu di pekan keempat Liga 1 2021-2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (23/9/2021).

Padahal, Luiz berstatus sebagai pencetak gol terbanyak Persib musim lalu. Dia mampu membukukan empat gol dari tiga pertandingan yang dilakoni di Liga 1 2020 sebelum kompetisi terhenti karena pandemi.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, Luiz mengalami periode sulit pada awal musim ini.

Melewati tujuh pertandingan tanpa mencetak gol, tentu berpengaruh pada kepercayaan dirinya.

"Luiz memang striker bagus tapi ketika striker lama tidak mencetak gol, maka kepercayaan dirinya akan hilang. Itu normal dan terjadi pada siapapun striker di dunia," kata Alberts kepada wartawan, seusai laga Persib vs PSS.

Baca juga: Hasil Persib Vs PSS: Maung Bandung Bangkit dan Pesta Gol 4-2

Butuh tujuh pertandingan bagi Luiz untuk mengembalikan kepercayaan dirinya depan gawang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com