Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Sudirman 2021: Indonesia Vs Malaysia, Siapa Lebih Unggul?

Kompas.com - 01/10/2021, 13:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Indonesia akan melawan Malaysia pada babak perempat final Sudirman Cup 2021 yang berlangsung di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Jumat (1/10/2021).

Pertandingan mendatang merupakan pertemuan ketiga bagi kedua negara selama tampil pada ajang Sudirman Cup.

Sejarah mencatat, Indonesia dan Malaysia baru dua kali bertemu sejak kejuaraan beregu campuran antarnegara ini digelar pada tahun 1989.

Pertemuan-pertemuan itu terjadi pada tahun 1999 dan 2011.

Minimnya duel Indonesia versus Malaysia pada Sudirman Cup tak lepas dari jumlah kehadiran skuad negeri jiran tersebut.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Sudirman, Indonesia Vs Malaysia Hari Ini

Dibanding Indonesia yang selalu lolos ke grup teratas Sudirman Cup semenjak penyelenggaraan pertama, Malaysia tercatat baru tampil sebanyak sembilan kali (termasuk tahun ini).

Partisipasi pertama Malaysia dalam grup teratas terjadi pada tahun 1999 alias 10 tahun seusai penyelenggaraan pertama Sudirman Cup.

Setelah itu, Malaysia gagal lolos ke grup teratas selama tiga penyelenggaraan (2001, 2003, dan 2005).

Malaysia baru kembali ke grup elite Sudirman Cup pada tahun 2007 dan terus bertahan di sana hingga sekarang.

Dari keseluruhan partisipasi itu, pencapaian terbaik Malaysia ialah menjadi semifinalis pada tahun 2009.

Di sisi lain, prestasi tertinggi Indonesia pada Sudirman Cup ialah menjadi juara pada tahun 1989 alias penyelenggaraan pertama.

Selebihnya, Indonesia tercatat menjadi runner-up sebanyak enam kali (1991, 1993, 1995, 2001, 2005, dan 2007) serta menjadi semifinalis sebanyak tujuh kali (1997, 1999, 2003, 2009, 2011, 2015, dan 2019).

Di atas kertas, Indonesia tentu lebih diunggulkan menang ketimbang Malaysia pada babak perempat final Sudirman Cup 2021.

Selain faktor sejarah, materi pemain Indonesia saat ini juga masih lebih unggul dibanding Malaysia.

Kecuali nomor tunggal putri yang masih berjuang mencari pemain andalan, Indonesia terbilang lebih baik dari Malaysia pada keempat nomor pertandingan lainnya yakni tunggal putra, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com