Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keputusan Barcelona soal Masa Depan Ronald Koeman

Kompas.com - 30/09/2021, 06:18 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com -  Mundo Deportivo melaporkan Barcelona tak bakal mengambil keputusan soal masa depan Ronald Koeman saat para pemain masih berada di Portugal.

Barcelona kalah besar 0-3 saat bertandang ke markas Benfica pada laga Grup E Liga Champions, Kamis (30/9/2021) dini hari WIB.

Ini adalah kekalahan kedua beruntun Barcelona di Liga Champions musim ini setelah mereka kalah dengan skor sama kontra Bayern Muenchen.

Hasil ini tentu menambah beban di pundak pelatih Koeman yang posisinya masih jauh dari aman terkait hasil-hasil terkini yang didapat klub.

Selain terdampar di peringkat buntut grup Liga Champions tanpa gol dan agregat gol terburuk dari keempat tim di Grup E, Barca juga hanya menduduki peringkat keenam di Liga Spanyol (walau mereka memainkan satu laga lebih sedikit ketimbang para rival).

Baca juga: Benfica Vs Barcelona, 5 Fakta dari Krisis Barca di Liga Champions

Tak heran apabila masa depan Koeman menjadi pertanyaan.

Namun, berbagai media asal Catalunya melaporkan manajemen Barca tak akan mengambil keputusan soal sang pelatih saat kekecewaan perihal laga kontra Benfica masih sangat segar dan saat tim masih berada di Lisbon, lokasi laga.

Mundo Deportivo melaporkan Presiden Joan Laporta akan menilai situasi terlebih dulu dan mendengar masukan-masukan dari para penasihatnya.

Laporta dikabarkan bakal mengumpulkan direktur-direktur klub dan perwakilan dari area olahraga pada Kamis ini di Barcelona.

Sementara ini, SPORT melaporkan Laporta tak hanya hadir dalam kekalahan berat di Estadio da Luz tersebut tetapi dirinya juga turun ke ruang ganti setelah pertandingan agar memberi semangat kepada para pemainnya.

Seusai laga melawan Benfica tersebut, Ronald Koeman juga sempat mendapat pertanyaan soal bagaimana masa depannya.

Baca juga: Hasil Benfica Vs Barcelona - Tanpa Tembakan Tepat Sasaran, Barca Takluk 0-3 dari Tuan Rumah

Koeman kali ini terlihat pasrah dan menyerahkan segala keputusan kepada manajemen Barcelona.

"Saya merasa didukung oleh pemain. Bagaimana dengan manajemen Barcelona? Saya tidak tahu," kata Koeman dikutip dari situs Mundo Deportivo.

"Saya tidak bisa berbicara banyak soal masa depan saya. Sebab, saya tidak tahu bagaimana pemikiran manajemen Barcelona setelah kekalahan ini," ucap Koeman.

"Saya tidak tahu apa yang akan diputuskan manajemen Barcelona tentang masa depan saya. Itu semua di luar kendali saya," ujar pelatih asal Belanda itu menambahkan.

Barcelona harus segera berbenah dan melupakan kekalahan dari Benfica karena akhir pekan ini mereka akan menghadapi ujian berat.

Sergio Busquets dkk dijadwalkan menghadapi Atletico Madrid pada laga pekan ke-8 Liga Spanyol, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB.

Tugas Barcelona sangat berat karena mereka akan bertandang ke markas Atletico Madrid, Stadion Wanda Metropilitano.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com