Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pemain Jadi "Tumbal" Kemenangan Persib atas Persita

Kompas.com - 12/09/2021, 17:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Kemenangan Persib Bandung atas Persita Tangerang pada pekan kedua Liga 1 2021/2022 harus dibayar mahal.

Dua pilar andalan Maung Bandung, Nick Kuipers dan Mohammed Rashid, mengalami cedera dalam laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/9/2021) malam WIB.

Kuipers mengalami masalah di bagian pangkal pahanya. Pemain asal Belanda itu tampaknya mengalami cedera hamstring.

Baca juga: Menang Atas Persita, Pelatih Persib Masih Punya Sejumlah Evaluasi

Kuipers pun tidak bisa melanjutkan pertandingan dan ditarik keluar pada menit ke-53. Posisinya digantikan oleh Achmad Jufriyanto.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, belum bisa mengonfirmasi seberapa parah cedera yang dialami Kuipers.

Dia hanya mengatakan bahwa Kuipers akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Alberts juga berharap cedera yang dialami pemain bernomor punggung 2 itu tidak parah.

"Ya, Nick punya masalah di pangkal paha, dan dia tidak bisa melanjutkan pertandingan. Akan tetapi, kami masih perlu memeriksakan kondisinya," kata Alberts kepada wartawan, seusai laga.

Adapun Rashid mengalami masalah di bagian bawah matanya. Tampak ada luka di bagian bawah mata Rashid akibat sikutan pemain Persita, Harrison Cardoso.

Meski begitu, berbeda dengan Kuipers, Rashid bisa melanjutkan pertandingan dan bermain selama 90 menit penuh.

Bahkan, Rashid bisa mencetak dua gol untuk membawa Pangeran Biru - julukan Persib - meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Persita. 

Baca juga: Kalah dari Persib, Widodo CP Tetap Apresiasi Kerja Keras Pemain

Hanya, Alberts mengatakan, di babak kedua, Rashid sempat mengeluh pusing.

Akan tetapi, pemain timnas Palestina itu masih sanggup melanjutkan pertandingan. 

"Rashid mendapat luka di sekitar matanya lalu di babak kedua, dia merasa pusing," tutur Alberts.

Pelatih asal Belanda itu belum bisa memastikan seberapa parah cedera yang dialami Rashid. Sebab, diperlukan pemeriksaan intensif untuk mengetahuinya.

Alberts berharap, Rashid juga tidak mengalami cedera parah sehingga bisa ditampilkan di laga pekan ketiga menghadapi Bali United.

"Jadi, kami juga perlu memantaunya, dan untuk saat ini masih terlalu dini untuk mengatakan seberapa parah cedera itu," tutur Alberts soal kondisi cedera dua pemain Persib itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com