Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringatan Ronaldo untuk PSG: Sepak Bola Bukan Hitungan Matematika!

Kompas.com - 07/09/2021, 18:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Marca

Pengalaman pahit itulah yang membuat Ronaldo memberi peringatan ke PSG bahwa skuad mewah tidak menjamin gelar juara.

Baca juga: Punya Messi, PSG Bisa Akhiri Rekor Buruk Kontra Man City di Liga Champions

"Masih terlalu dini untuk mengatakan siapa yang akan menjadi juara Liga Champions. Mungkin peta persaingan akan terlihat ketika sudah masuk perempat final," kata Ronaldo dikutip dari situs Marca.

"PSG bisa dikatakan kandidat terkuat juara Liga Champions musim ini. Namun, berbicara sangat berbeda dengan bermain," tutur Ronaldo.

"Ada banyak faktor yang memengaruhi pertandingan sepak bola," ucap Ronaldo menambahkan.

"Saya pernah membela Real Madrid selama hampir lima musim. Bersama Los Galacticos, saya tidak pernah mengangkat trofi juara Liga Champions," ujar Ronaldo.

"Meski Anda memiliki banyak bintang di tim, sepak bola bukan hitungan matematika. Hal itu juga berlaku untuk PSG saat ini," tutur mantan pemain AC Milan itu menambahkan.

Sejak diakusisi Nasser Al-Khelaifi pada 2011, PSG sudah membelanjakan puluhan triliun rupiah untuk mendatangkan banyak bintang.

Baca juga: Messi Akan Menangkan Liga Champions Bersama PSG dan Pensiun di Barca

Thiago Silva, Zlatan Ibrahimovic, hingga David Beckham, adalah tiga bintang yang juga pernah membela PSG pada masa kepemimpinan Nasser Al-Khelaifi.

Namun, PSG masih belum berhaasil meraih gelar juara Liga Champions hingga saat ini.

Pencapaian terbaik PSG di Liga Champions adalah menjadi runner up pada musim 2019-2020.

Musim lalu, langkah PSG terhenti di semifinal Liga Champions setelah kalah 1-4 dari tim kaya Inggris, Manchester City.

PSG dan Man City nantinya akan kembali bertemu pada fase grup Liga Champions musim ini.

Keduanya tergabung di Grup A bersama dua tim lainnya, yakni Club Brugge dan RB Leipzig.

Les Parisiens, julukan PSG, akan memulai kampanye di Liga Champions musim ini dengan menghadapi Club Brugge pada Rabu (15/9/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com