KOMPAS.com - Sebanyak lima klub Liga 1 mendesak PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk memberi kejelasan soal status kompetisi musim ini.
Nasib kompetisi Liga 1 2021 masih menjadi teka-teki. Setelah resmi ditunda karena PPKM Darurat, PSSI dan PT LIB tak kunjung memberikan kepastian.
Kondisi ini membuat klub-klub kotenstan Liga 1 gundah dan resah.
Lima klub peserta Liga 1, yakni Persebaya Surabaya, Barito Putera, Persik Kediri, Persita Tangerang, dan Persiraja Banda Aceh, menyatukan suara untuk mendesak PSSI dan PT LIB segera memutuskan status kompetisi.
Baca juga: Aktif Ikut Kampanye Siap Main Lagi, Bek Persib Ungkap Harapan Soal Liga 1
Klub merasa gerah karena merasa sudah menyanggupi persayaratan-persyaratan untuk memutar kembali kompetisi.
Bahkan, klub sudah tidak lagi memikirkan untung rugi dalam memenuhi penyesuaian-penyesuaian yang dilakukan selama pandemi Covid-19.
Namun, nyatanya kompetisi Liga 1 2021 tak kunjung diputar.
"Liga 1 harus segara berjalan lagi. Kami sudah menjalankan protokol kesehatan di masa pandemi, tidak ada alasan untuk tidak menggelar lagi kompetisi. Kami siap bermain di mana pun" ujar Rahmat Djailani, sekretaris umum Persiraja Banda Aceh.
Selain itu, keuntungan tim juga menjadi pertimbangan utama.
Sebab, klub sudah jatuh bangun berjuang hidup karena tidak mendapatkan pemasukan dalam satu tahun terakhir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.