Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Frets Butuan Siap Pertahankan Performa Apik demi Skuad Inti Persib

Kompas.com - 21/06/2021, 23:47 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Winger Persib Bandung, Frets Butuan, mengungkapkan, kondisi kebugarannya sudah hampir mencapai level ideal untuk tampil dalam level kompetitif.

Frets pun menegaskan dirinya dan para pemain Persib lain sudah siap menatap turnamen Piala Wali Kota Solo.

Frets mengatakan, fokus para pemain memang sudah tertuju pada kompetisi. Hanya, Piala Wali Kota Solo pun akan dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memantapkan persiapan menghadapi Liga 1 2021.

"Semangat masih ada, yang penting kami masih berlatih. Kapan pun itu turnamen Wali Kota Solo dijalankan, kami selalu siap," kata Frets di Stadion GBLA, Senin (21/6/2021).

"Saya pikir cukup siap karena kami sudah tiga minggu latihan. Saya pikir hampir mendekati top level, selalu dijaga," kata dia.

Baca juga: Kiper Pinjaman dari Persib Sudah Gabung dengan Persita

Piala Wali Kota Solo akan dijadikan Persib sebagai ajang persiapan sebelum tampil di kompetisi. Dalam turnamen tersebut, Persib juga akan menurunkan skuad terbaiknya.

Frets berharap, Persib bisa memanfaatkan keikutsertaannya di Piala Wali Kota Solo untuk memantapkan persiapan menghadapi kompetisi. 

Dikatakan pemain asal Ternate itu, prioritas utama semua pemain adalah membawa Persib berprestasi di Liga 1 2021.

"Kami kembali ke tujuan, prioritas di liga sudah jadi tanggung jawab pemain, makanya saat liga main, kami benar-benar fight. Target kami bisa memberikan persib yang terbaik dan mudah-mudahan jadi juara," kata Frets.

Eks PSMS Medan itu di gadang-gadang bakal mengisi posisi inti di skuad Persib musim ini. Hal tersebut disebabkan performa impresifnya pada Piala Menpora 2021.

Baca juga: Persib Hadapi Sriwijaya FC Sebelum Tampil di Piala Wali Kota Solo

Posisinya hampir tak tergantikan, dari total 8 pertandingan yang dilakoni Persib di Piala Menpora 2021, Frets tidak pernah absen mengisi daftar starting eleven tim Persib.

Dari total delapan laga yang dimainkan bersama Persib di Piala Menpora 2021, Frets mampu membukukan tiga gol dan dua assist. Melalui torehan tersebut, bersama Ezra Walian, Frets menjadi pencetak gol terbanyak Persib di turnamen pramusim itu.

Frets mengatakan, performa impresifnya di Piala Menpora 2021 merupakan hasil kerja kerasnya di lapangan. Dalam setiap laga yang dilakoni, Frets selalu ingin memberikan yang terbaik untuk Persib.

Tidak lupa, Frets juga menyebut kontribusi dari rekan-rekan di timnya.

Menurut Frets, dia tidak mungkin bisa menampilkan performa terbaik di lapangan, tanpa bantuan dari rekan setimnya.

"Itu yang pertama adalah fokus dalam pertandingan karena sudah setahun terakhir tidak ada pertandingan," katanya.

"Jika di pertandingan saya fight, kerja keras hasilnya sesuai dengan keinginan dan kerja saya, di Piala Wali Kota Solo juga siap maksimal lagi," kata Frets.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com