Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Ingin Pemain Level "Raja" Chelsea Gabung AC Milan

Kompas.com - 05/06/2021, 04:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menginginkan banyak pemain dengan berlabel jawara untuk bergabung dengan timnya.

Salah satu pemain yang begitu Ibrahimovic nantikan di AC Milan adalah penyerang Chelsea, Olivier Giroud.

Menurut pemain berpaspor Swedia itu, Giroud merupakan pemain dengan pengalaman hebat dan kaya akan trofi.

Kehadiran pemain seperti pemenang Piala Dunia 2018 tersebut dikatakan Ibra dapat membantu mengembangkan skuad AC Milan yang banyak diisi youngster.

Giroud memang seorang pesepak bola yang bergelimang trofi di antaranya, Piala Dunia (timnas Perancis) dan empat Piala FA (Arsenal-Chelsea).

Baca juga: Mauro Icardi Ditawarkan ke AC Milan, Begini Tanggapan Zlatan Ibrahimovic

Sang striker juga berhasil membawa Chelsea beprestasi di Eropa dengan juara Liga Europa 2019 dan terkini Liga Champions 2021.

Prestasi yang diraih Giroud pun membuat Ibrahimovic menggambarkannya sebagai salah satu "raja" di sepak bola.

Namun, Ibra dengan gaya khasnya menggambarkan pemain terbaik di AC Milan tetaplah dirinya, meskipun jika nanti Giroud bergabung dengan I Rossoneri.

"Semakin banyak pemain level tinggi yang bisa kami dapatkan, semakin baik," kata Ibrahimovic dilansir La Gazzetta dello Sport, Jumat (4/6/2021).

Gelandang Aston Villa, Douglas Luiz (kiri), berduel dengan striker Chelsea, Olivier Giroud (kanan), pada laga lanjutan pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Selasa (29/12/2020) dini hari WIB.AFP/CATHERINE IVILL Gelandang Aston Villa, Douglas Luiz (kiri), berduel dengan striker Chelsea, Olivier Giroud (kanan), pada laga lanjutan pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Selasa (29/12/2020) dini hari WIB.

"Giroud memiliki pengalaman hebat dan kami tidak memiliki banyak pemain yang telah memenangkan trofi. Jika dia datang, dia akan disambut."

"Dia akan sangat membantu tim yang ingin belajar dan berkembang, kelompok yang terbimbing dengan baik," ungkapnya.

"Apakah saya egois? Ya, tentu. Ada banyak raja, tetapi hanya ada satu tuhan dan itu saya," tambah Ibra.

"Namun, tanpa rekan satu tim saya, saya tidak pergi ke mana pun dan saya tahu itu."

Baca juga: Resmi, Zlatan Ibrahimovic Tak Bela Timnas Swedia di Euro 2020

"Sepak bola membuat saya bertemu orang, bepergian, mengalami budaya yang berbeda."

"Itu memberi kehidupan yang saya miliki. Apa yang saya berikan? Striker paling lengkap di dunia," jelas pemain berusia 39 tahun itu.

Terkait Olivier Giroud, pemain berpostur 193 cm itu sendiri telah memperpanjang kontrak bersama Chelsea, Jumat waktu setempat.

Giroud akan bertahan lebih lama di Stamford Bridge hingga Juni 2022.

Artinya, harapan Ibrahimovic untuk bermain bersama Giroud di AC Milan tak akan terwujud dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com