Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maldini Bicara Masa Depan Pioli, Sebut Liga Champions Tak Berpengaruh

Kompas.com - 10/05/2021, 14:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain yang kini menjabat Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, berbicara soal masa depan Stefano Pioli.

Berdasarkan laporan Football Italia, Paolo Maldini telah mengonfirmasi bahwa Stefano Pioli akan tetap menjadi pelatih AC Milan untuk musim depan.

Konfirmasi dari Paolo Maldini sekaligus menjawab kabar yang menyebut bahwa Stefano Pioli akan dipecat dari kursi kepelatihan jika gagal membawa AC Milan lolos ke Liga Champions.

Dalam pernyataannya, Paolo Maldini menjelaskan bahwa perjalanan menuju Liga Champions tak akan memengaruhi masa depan Pioli di AC Milan.

Baca juga: Ivan Gazidis: Saya Pilih Paolo Maldini karena Dia Spesial

Sebab, pemilik klub tidak terlalu menuntut timnya lolos ke Liga Champions meski ada sedikit harapan setelah melihat penampilan AC Milan hingga akhir musim 2020-2021.

"Pemilik tidak menuntut kami lolos ke Liga Champions," kata Maldini, dikutip dari Football Italia.

"Ada sedikit harapan ketika melihat bagaimana paruh kedua musim ini berakhir, tetapi itu bukan permintaan atau target," tutur Maldini saat berbicara soal masa depan Pioli yang kontraknya akan habis pada 30 Juni 2022.

Kendati tidak diharuskan lolos ke Liga Champions, Pioli tampaknya tetap berhasrat membawa AC Milan tampil di turnamen antarklub Eropa tersebut.

Baca juga: Stefano Pioli: Siapa Bilang AC Milan Targetkan Scudetto?

Hal itu tampak dari pernyataan Pioli seusai membawa AC Milan menang 3-0 atas tuan rumah Juventus, Senin (10/5/2021) dini hari WIB.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mendampingi anak asuhnya dari pinggir lapangan.MARCO LUZZANI /GETTY IMAGES/AFP Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mendampingi anak asuhnya dari pinggir lapangan.
Dia menegaskan timnya masih harus berjuang untuk mengamankan posisi empat besar dan lolos ke Liga Champions.

"Ini bukan pertandingan terakhir dan kami masih harus berjuang," ujar Pioli, dikutip dari Sky Sports Italia.

Adapun kemenangan atas Juventus telah memperlebar peluang AC Milan untuk lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Klasemen Liga Italia, Juventus Terlempar 4 Besar Usai Dilibas AC Milan

AC Milan kini berada di peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 72 poin dari 35 pertandingan.

Raihan poin mereka setara dengan Atalanta yang menduduki peringkat kedua.

AC Milan unggul dua angka atas Napoli yang menduduki peringkat keempat dan tiga poin atas Juventus di peringkat kelima.

Napoli dan Juventus yang kini berada di bawah AC Milan juga masih berpeluang lolos ke Liga Champions.

AC Milan perlu memenangi tiga laga sisa di Liga Italia untuk memastikan tiket Liga Champions tanpa harus bergantung pada tim lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com