KOMPAS.com - Final ideal tersaji di partai puncak Piala Menpora 2021 yang mempertemukan Persija Jakarta vs Persib Bandung.
Duel Persija vs Persib di leg pertama final Piala Menpora 2021 akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/4/2021) malam WIB.
Adapun leg kedua final Piala Menpora 2021 bakal dihelat di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (25/4/2021) pukul 20.30 WIB.
Mengingat sejarah rivalitas kedua tim, pertandingan ini diprediksi bakal berjalan dengan tensi tinggi dan akan menghasilkan gol pada babak pertama.
Baca juga: Final Piala Menpora, Rekor Pertemuan Persija Vs Persib 10 Tahun Terakhir
Berdasarkan pertemuan Persija dan Persib di enam laga terakhir sejak 2017, kedua tim pernah saling membalas gol pada 45 menit pertama.
Momen itu terjadi dalam pertandingan Liga 1 pada 22 Juli 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Persib kala itu mencetak gol lebih dulu pada menit ke-15 via Achmad Jufriyanto, yang kemudian dibalas Persija lewat aksi Ramdani Lestaluhu pada menit ke-19.
Gol Achmad Jufriyanto itu menjadi gol tercepat Persib saat bersua Persija dalam enam pertandingan terakhir.
Sementara itu, gol tercepat Persija lahir pada menit ke-16 oleh Jaimerson da Silva di pertemuan pertama di Liga 1 2018.
Adapun di pertemuan kedua pada matchday ke-23 Liga 1 2018, Persib juga lebih dulu membuka keunggulan pada menit ke-29 via tendangan kaki kanan Ezechiel Ndouasel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.