Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Real Madrid, Target Tinggi Zinedine Zidane

Kompas.com - 14/04/2021, 20:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Zinedine Zidane tetap menginginkan Real Madrid menang, meski hanya butuh hasil imbang melawan Liverpool dini hari nanti.

Zinedine Zidane akan mendampingi Real Madrid pada laga leg kedua perempat final Liga Champions 2020-2021 kontra tuan rumah Liverpool.

Laga Liverpool vs Real Madrid itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Anfield, Kamis (15/4/2021) pukul 02.00 dini hari WIB.

Armada Zinedine Zidane membawa modal bagus ke kandang The Reds. Mereka menang 3-1 pada leg pertama di Stadion Alfredo Di Stefano.

Kemenangan itu membuat tugas Real Madrid cukup ringan pada leg kedua. Mereka hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke semifinal.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain dan Link Live Streaming Liverpool vs Real Madrid

Bahkan, Real Madrid tetap bisa melaju ke semifinal jika mereka kalah dengan selisih satu gol dari Si Merah.

Kalah dengan selisih dua gol juga bisa meloloskan Real Madrid, asalkan mereka bisa mencetak dua gol atau lebih (2-4, 3-5, dan seterusnya).

Skor itu akan membuat Real Madrid melenggang dengan keunggulan produktivitas gol tandang atas Liverpool.

Meski hasil imbang dan kalah dengan syarat tertentu bisa membawa Real Madrid ke semifinal, Zidane tidak akan mengambil cara itu.

Pelatih asal Perancis itu tetap menargetkan kemenangan. Dia ingin timnya lolos dengan hasil bagus.

Baca juga: Liverpool Vs Real Madrid, Juergen Klopp Sudah Pasrah...

"Real Madrid selalu berusaha untuk memenangkan pertandingan. Kami siap untuk pertandingan lain yang sangat menuntut," ucap Zidane, sebagaimana dikutip dari Marca, Rabu (14/4/2021).

"Yang paling penting adalah tim bersiap untuk bersaing. Kami akan keluar untuk menang," kata Zidane menambahkan.

Ambisi Zidane meraih kemenangan mungkin sedikit terhalang dengan banyaknya pemain kunci Real Madrid yang absen.

Tercatat, Daniel Carvajal, Lucas Vazquez, Eden Hazard, Raphael Varane, dan Sergio Ramos, harus menepi.

Ramos dan Varane absen karena Covid-19. Sementara, tiga pemain lainnya tidak bisa bermain karena cedera.

Baca juga: Jadwal Liga Champions - Liverpool Vs Real Madrid, Dortmund Vs Man City

Namun, Zidane optimistis bahwa skuad yang ada saat ini sudah siap untuk berlaga melawan Liverpool.

"Tim selalu bersatu dalam kesulitan dan itu menunjukkan kepada Anda karakter tim," tutur Zidane.

"Banyak yang telah terjadi pada kami dan kami kehilangan banyak pemain. Saya ingin memiliki semuanya, tetapi kami akan mempersiapkan permainan yang bagus dengan mereka yang kami miliki," Zidane menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com