Kendati kalah, PSG berhak lolos ke babak semifinal karena unggul gol tandang dalam agregat 3-3.
Hasil tersebut tak terlepas dari kemenangan 3-2 Les Parisiens atas Bayern di Allianz Arena pada leg pertama.
PSG akan menghadapi Manchester CIty atau Borussia Dortmund di laga semifinal.
Jalannya pertandingan PSG vs Bayern
PSG dan Bayern Muenchen memulai laga dengan tempo yang cenderung sedang.
Kendati demikian, keduanya mampu menciptakan cukup banyak peluang.
Tercatat, PSG berhasil melesakkan tujuh tembakan pada babak pertama.
Sementara itu, Bayern delapan kali mengancam gawang Les Parisiens.
Meski secara permainan keduanya tampak berimbang, Die Roten pada akhirnya menjadi tim yang berhasil membuka keunggulan.
Baca juga: PSG Vs Bayern, Potensi Mbappe Pecahkan Rekor Gol Liga Champions
Adalah Eric Maxim Choupo-Moting yang membuat tim tamu unggul lewat golnya pada menit ke-40.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.