Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United di Ambang Semifinal Liga Europa, Solskjaer Puji Peran Rashford-Fernandes

Kompas.com - 09/04/2021, 07:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports


KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memuji peran Marcus Rashford dan Bruno Fernandes.

Marcus Rashford dan Bruno Fernandes mengantarkan Manchester United memetik kemenangan 2-0 atas Granada pada leg pertama perempat final Liga Europa 2020-2021.

Bermain di Stadion Los Carmenes, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB, Marcus Rashord membuka keunggulan Man United pada menit ke-31.

Gol Rashford bermula dari umpan panjang Victor Lindeloef dari lini pertahanan Manchester United. Dia kemudian berlari mengungguli bek Granada untuk menjangkau bola.

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona, El Clasico Terakhir Lionel Messi?

Rashford lalu mengontrol si kulit bundar dengan kaki kanannya, sebelum melepaskan tendangan yang gagal dihalau kiper Granada, Rui Silva.

Man United lalu memastikan kemenangan via tendangan penalti Bruno Fernandes pada menit akhir pertandingan.

Seusai laga, Ole Gunnar Solskjaer memuji penampilan Marcus Rashford dan Bruno Fernandes, serta menyebut peran keduanya sangat penting untuk tim.

"Marcus Rashford dan Bruno Fernandes luar biasa, mereka sangat penting bagi kami," kata Solskjaer kepada BT Sport, sebagaimana dilansir dari Sky Sport.

"Itu adalah keputusan yang bagus dari Marcus untuk berlari dan menjangkau bola. Bruno sangat percaya diri dalam eksekusi penalti, meskipun tendangannya hampir bisa diselamatkan kiper."

"Bruno adalah pemimpin tim dan dirinya sendiri. Dia sangat lapar serta berambisi untuk menang dan bermain bagus."

"Marcus mencetak gol fantastis dari umpan brilian Victor (Lindeloef), berlari cepat untuk menjangkau bola, dan mencetak gol ke sudut bawah gawang."

"Kami sudah melihatnya melakukan itu beberapa kali, itu adalah gol dengan kualitas tinggi," kata Solskjaer memuji gol Marcus Rashford.

Baca juga: 5 Hal Menarik Granada Vs MU, Rashford Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo

Kendati demikian, terbersit kekhawatiran Ole Gunnar Solskjaer meski timnya sudah di ambang kelolosan ke semifinal Liga Europa.

Pasalnya, tiga pemain inti Man United mendapat skorsing dan dipastikan absen pada leg kedua karena akumulasi kartu. Ketiga pemain yang dimaksud adalah Harry Maguire, Scott McTominay, dan Luke Shaw.

"Ini bukan malam yang sempurna. Kami mendapat tiga kartu kuning dan tiga skorsing. Namun, 2-0 adalah hasil yang bagus," katanya.

"Kami tahu betapa sulitnya datang ke Spanyol. Kami harus bermain bagus untuk mendapatkan hasil maksimal."

"Gol kedua penting untuk kami. Keunggulan 1-0, kehilangan tiga pemain, bukanlah situasi yang bagus. Saya tidak berpikir kami pantas mendapat total lima kartu kuning, tetapi itu terjadi."

"Pada akhirnya, tentu saja kami senang dengan hasil ini," ujar Ole Gunnar Solskjaer.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com