SLEMAN, KOMPAS.com - Persib Bandung bersiap mengawali kiprahnya di Piala Menpora 2021. Klub berjulukan Maung Bandung itu akan bertemu Bali United dalam laga perdananya pada fase penyisihan Grup D.
Laga antara Bali United vs Persib akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/03/2021).
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengatakan, dirinya tidak membebani para pemainnya di Piala Menpora 2021 dengan target tinggi. Sebab, persiapan yang dilakukan Persib tidaklah ideal untuk mengejar gelar juara dalam kompetisi atau turnamen dengan level kompetitif.
Klub berjulukan Maung Bandung itu baru memulai latihan pada awal Maret 2021. Artinya baru sekitar tiga pekan mereka menjalani sesi latihan tim.
Dengan masa persiapan yang dimiliki, tentu saja performa dan kondisi fisik para pemain belum berada dalam level ideal. Apalagi, Nick Kuipers dkk juga tidak bermain dalam level kompetitif selama setahun.
"Kami juga senang melihat pemain karena dalam mood yang bagus setelah satu tahun tidak bermain, menyentuh bola lagi, bermain bersama dan merasa bagus untuk bisa bermain sepak bola lagi," kata Alberts.
Baca juga: Piala Menpora 2021, Bali United Siapkan Strategi Khusus untuk Redam Persib Bandung
"Jadi persiapan sekitar dua pekan berjalan positif, sangat menyenangkan dan kami merasa bagus," sambung dia dalam sesi konferensi pers jelang laga, di Sleman, Selasa (23/03/2021).
Menanggapi pertandingan menghadapi Bali United, Alberts menilai, Persib akan menghadapi laga yang berat. Sebab, diakui Alberts, level Bali United berada di atas kontestan lain di Grup D Piala Menpora 2021.
Hal tersebut dikarenakan klub berjulukan Serdadu Tridatu itu memulai persiapan lebih dulu ketimbang tim lainnya. Bali United sudah menggelar sesi latihan tim sejak awal Februari 2021. Adapun rata-rata tim kontestan Piala Menpora baru menggelar sesi latihan pada awal Maret lalu.
Selain itu, Alberts menuturkan, Bali United juga punya materi pemain yang mumpuni. Terlebih, skuad asuhan Stefano Cugurra Teco itu tidak banyak melakukan perombakan skuad dari musim sebelumnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.