Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

88 Tahun Persib Bandung - Misi Tancapkan Eksistensi di Sepak Bola Asia

Kompas.com - 14/03/2021, 19:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, mempunyai harapan besar untuk masa depan klub berjuluk Maung Bandung itu.

Harapan tersebut disampaikan Umuh dalam momen perayaan ulang tahun ke-88 Persib Bandung pada Minggu (14/03/2021).

Umuh Muchtar bersyukur karena selama 88 tahun lamanya, Persib masih bisa menunjukkan eksistensinya sebagai tim besar dan sarat prestasi di kancah sepak bola Indonesia.

"Ya alhamdulillah, Persib sampai saat ini masih kokoh, kompak, dan nama Persib tetap besar," kata Umuh di Graha Persib, Kota Bandung, Minggu (14/03/2021). 

"Saya pun bangga Persib ini sudah 88 tahun," ujar dia menambahkan.

"Tentunya saya berharap Persib ini terus eksis di sepak bola Indonesia," imbuh mantan manajer Persib itu.

Baca juga: Profil Ezra Walian, Striker Anyar Persib Bandung di Ultah Ke-88

Tidak hanya di sepak bola Indonesia, Umuh juga berharap agar Persib bisa menunjukkan eksistensinya di kancah sepak bola Asia.

Kiprah Persib di kompetisi Asia sejauh ini bisa dibilang masih minim prestasi.

Belum ada satu pun gelar juara yang diraih Persib di kompetisi Asia.

Prestasi terbaik yang pernah dicapai Persib dalam kiprahnya di kompetisi Asia adalah menembus babak perempat final Liga Champions Asia musim 1995.

Selain prestasi, keikutsertaan Maung Bandung di kompetisi Asia pun terbilang minim.

Kali terakhir Persib bermain di kompetisi Asia adalah dalam ajang Piala AFC pada 2015.

"Mudah-mudahan ke depan, Persib lebih baik dan maju lagi, sekarang pun sebenarnya sudah lebih baik dan jauh lebih baik," ujar Umuh.

"Saya harap, Persib bisa menjadi tim terbaik di Asia," kata dia menambahkan.

Menjadikan Persib sebagai salah satu kekuatan besar dalam kancah sepak bola Asia memang menjadi misi dari manajemen Maung Bandung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com