Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VIDEO - Lionel Messi Gunakan Hak Suara dalam Pemilu Presiden Barcelona

Kompas.com - 07/03/2021, 19:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BARCELONA, KOMPAS.com - Kapten Barcelona, Lionel Messi, sudah menggunakan hak suaranya dalam pemilu presiden klub.

Pemungutan suara pemilu Presiden Barcelona, Minggu (7/3/2021) waktu setempat, dihelat di enam tempat, salah satunya adalah Stadion Camp Nou.

Lionel Messi memilih Stadion Camp Nou untuk memberikan suaranya. Pemain berusia 33 tahun itu datang ke Stadion Camp Nou ditemani oleh putra sulungnya, Thiago Messi.

Setelah keluar dari bilik suara, Lionel Messi yang mengenakan jaket hijau dan masker langsung menggandeng anaknya menuju kotak surat suara.

Sesampainya di sana, Lionel Messi terlebih dahulu menyelesaikan administrasi sebelum akhirnya memasukkan surat suaranya bersama Thiago.

Baca juga: Makin Ancam Atletico Madrid, Barcelona Belum Kalah di 16 Laga Terakhir!

Berikut adalah video Lionel Messi ditemani Thiago Messi ketika menggunakan hak suaranya:

Lionel Messi bukan satu-satunya pemain Barcelona yang sudah menggunakan hak suaranya pada pemilu presiden kali ini.

Dikutip dari situs Sport.es, beberapa pemain inti Barcelona lainnya seperti Sergio Busquets, Jordi Alba, Sergi Roberto, dan Riqui Puig, juga sudah menggunakan hak suaranya.

Pemilik hak suara dalam pemilu Presiden Barcelona adalah socio atau anggota klub yang sesuai dengan kriteria.

Kriteria yang dimaksud adalah telah menjadi anggota klub minimal satu tahun dan masih aktif, serta sudah dewasa menurut hukum yang berlaku.

Baca juga: Kata Moriba Usai Buat Gol Perdana bagi Barcelona: Saya Bawa ke Liang Kubur!

Dikutip dari situs Barcelona, socio yang memiliki hak suara dalam pemilu kali ini berjumlah 110.290 orang.

Pemilu Presiden Barcelona kali ini ditujukan untuk mencari pengganti Josep Maria Bartomeu yang mengundurkan diri pada Oktober 2020.

Setelah Bartomeu mundur, kursi Presiden Barcelona untuk sementara ditempati oleh Carlos Tusquets sampai pemilu selesai digelar.

Tiga kandidat yang mencalonkan diri dalam pemilu Presiden Barcelona kali ini adalah Joan Laporta, Toni Freixa, dan Victor Font.

Sama seperti Lionel Messi, ketiga sosok itu juga sudah menggunakan hak suaranya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com