Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Red Star Vs AC Milan - Rossoneri Tumbangkan Sesama Juara Eropa

Kompas.com - 26/02/2021, 05:01 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan bermain 1-1 saat menjamu Red Star Belgrade pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Jumat (26/2/2021) dini hari WIB. Hasil itu membuat Rossoneri berhasil lolos ke babak berikut dengan keunggulan gol tandang.

Partai ini merupakan satu-satunya laga babak 32 besar Liga Eropa yang mempertemukan sesama mantan juara Eropa.

AC Milan merupakan tujuh kali pemenang Piala/Liga Champions sementara Red Star alias Crvena Zvezda berjaya pada Piala Champions 1990-1991.

Kedua tim bermain imbang 2-2 pada leg pertama di Stadion Rajko Mitic, Serbia.

Franck Kessie membuka skor lewat titik putih sebelum tembakan Ben Nabouhane 15 menit kemudian membuat skor imbang.

AC Milan harus berterima kasih kepada kiper Gigi Donnarumma yang membuat penyelamatan super dari Sekou Sanogo pada babak kedua.

Baca juga: 6 Tahun Cuma Ngontrak, AC Milan Akhirnya Tebus Rumah Dinas Mereka Sendiri

Kubu tamu kembali harus bermain dengan 10 pemain sama seperti pada pertemuan pertama di Serbia setelah bek Marko Gobeljic mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-70.

Kedua tim bermain terbuka pada babak pertama.

AC Milan mendapat hadiah penalti setelah Marko Gobeljic handsball di kotak terlarang saat berupaya menghalau tembakan.

Wasit memastikan keputusan lewat VAR dan Franck Kessie maju untuk membuat AC Milan unggul pada menit ke-9.

Sang gelandang tak membuat kesalahan sebelum menceploskan bola, mengelabui kiper lawan yang lompat ke arah berlawanan.

Tim tamu sebenarnya menjebol gawang Gigi Donnarumma pada menit ke-19, tetapi gol Radovan Pankov dianulir setelah ia terlebih dulu dianggap melakukan handsball.

Red Star lalu mengepung pertahanan AC Milan dan baru benar-benar membalas 15 menit kemudian melalui Ben Nabouhane yang melepas tembakan kaki kiri rendah dari jarak 15 meter.

Skor agregat kini 3-3 tetapi AC Milan masih unggul gol tandang.

Baca juga: Arsenal Vs Benfica - Diwarnai 2 Blunder Ceballos, The Gunners Susah Payah Lolos ke 16 Besar

AC Milan lalu hampir berbalik unggul lewat usaha Diogo Dalot pada menit ke-37. Namun, tembakan sang bek yang menyambar bola di tiang jauh masih bisa diselamatkan kiper lawan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com