Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagus Kahfi Bicara soal Idola dan Bek Indonesia yang Sulit Dihadapi

Kompas.com - 24/02/2021, 06:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wonderkid Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi, bercerita secara eksklusif kepada KOMPAS.com mengenai pemain idola dan bek Indonesia yang paling sulit dihadapi.

Bintang muda timnas Indonesia itu saat ini telah berada di Belanda setelah diresmikan FC Utrecht sebagai rekrutan terbaru pada Jumat (5/2/2021).

Bagus Kahfi mendapatkan kontrak berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun.

Meski sudah resmi menjadi pemain klub konstestan Eredivisie atau kompetisi teratas Liga Belanda itu, Bagus Kahfi tidak akan langsung bermain untuk tim senior.

Baca juga: Eksklusif, Bagus Kahfi Ungkap Sosok Penting di Balik Keputusan Gabung FC Utrecht

Bagus Kahfi yang sudah berusia 19 tahun akan bermain untuk tim U18 terlebih dahulu.

Hal itu dilakukan agar Bagus bisa menyesuaikan diri dengan program pembinaan tim dan kultur sepak bola Eropa.

Meski sudah berkarier di Eropa, Bagus Kahfi tetap menyukai sepak bola Indonesia yang menurutnya sangat menginspirasi perjalanan kariernya.

Berbicara mengenai sosok yang menginspirasinya dalam bermain sepak bola, Bagus Kahfi ternyata mengidolai legenda Persija Jakarta, Bambang Pamungkas.

Baca juga: Eksklusif, Rahasia di Balik Rambut Kribo Bagus Kahfi

"Ya, pemain sepak bola idola saya adalah Bambang Pamungkas," kata Bagus Kahfi eksklusif kepada KOMPAS.com, Selasa (23/2/2021).

Selain berbicara mengenai sosok idola dalam dunia sepak bola, pemuda kelahiran Magelang itu juga mengungkapkan sosok bek terbaik asal Indonesia yang pernah ia lawan.

Dalam pengakuannya, Bagus Kahfi tak menyebut nama spesifik. Baginya semua bek Indonesia sangat tangguh.

"Menurut saya bek di Indonesia semuanya sangat bagus."

Baca juga: Petuah Jawa Iringi Kepindahan Bagus Kahfi ke FC Urtrecht

"Karena menurut saya setiap saya bermain melawan bek Indonesia saya selalu merasa kewalahan," tuturnya mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com