Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tangguhkan Perpanjangan Kontrak, Arema FC Minta Komitmen Para Pemain

Kompas.com - 10/02/2021, 16:20 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC rampung melakukan evaluasi terhadap tim pelatih dan pemain sebagai bentuk persiapan untuk menyongsong Liga 1 2021. Semua dilakukan manajemen secara personal dengan menghubungi anggota tim satu persatu.

Hasil diskusi tersebut, hanya empat orang yang dibebaskan oleh manajemen dengan rincian dua staf pelatih dan dua orang pemain.

Keempatnya dipersilahkan untuk mencari dan menerima tawaran dari klub lain.

Sementara, 90 persen lebih anggota skuad Singo Edan musim 2020 dipertahankan termasuk duo Brasil Caio Ruan dan Bruno Smith.

Akan tetapi, manajemen Arema FC belum bisa memberikan tindak lanjut berupa kesepakatan hitam di atas putih.

Sehingga, semua anggota tim yang dipertahankan hanya diikat dengan komitmen secara lisan.

Baca juga: Arema FC Lepas Duet Pelatih Carlos Oliveira-Charis Yulianto dan 2 Pemain

Alasannya, hingga saat ini belum ada kejelasan atau minimal jaminan Liga 1 2021 digelar.

Pengalaman pahit sebelumnya membuat Arema FC lebih berhati-hati mengambil langkah.

Manajemen berharap pemain-pemain yang diproyeksikan jadi fondasi pada musim 2021 bisa menjaga komitmen yang sudah diberikan selama masa tunggu ini.

“Pemain lain sudah pasti dikontrak (Selain dua pemain yang dibebaskan). Namun, tolong pengertiannya kontrak baru (akan diberikan) begitu izin keluar. Pasti akan langsung kontrak resmi,” kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Penyerang Arema FC, Kushedya Hari Yudo (tengah) diapit dua pemain Persela Lamongan pada laga kedua Grup B Piala Gubernur Jawa Timur 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis, 13 Februari 2020.Kompas.com/Suci Rahayu Penyerang Arema FC, Kushedya Hari Yudo (tengah) diapit dua pemain Persela Lamongan pada laga kedua Grup B Piala Gubernur Jawa Timur 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis, 13 Februari 2020.

Beberapa pemain Arema FC sendiri dikabarkan tengah diminati beberapa klub. Bahkan beberapa pemain mengakui sudah ada beberapa tawaran dari klub luar selama masa tunggu ini.

Salah satunya Dedik Setiawan. Pemain asli Malang tersebut mengakui mendapatkan tawaran dari klub Malaysia. Namun pemain berjuluk Dedik Drogba menegaskan komitmennya bersama Arema FC.

Selain itu, dia juga berat meninggalkan istri yang baru melahirkan buah hati pertamanya pada akhir 2020u.

Selain Dedik, Kushedya Hari Yudo juga santer dikaitkan dengan klub Malaysia Super League Pahang FC.

Baca juga: Dedik Setiawan soal Tawaran dari Klub Luar: Anda Minta Berapa?

 

Hingga saat ini belum ada penyelesaian dari isu tersebut, mantan pemain PSS Sleman tersebut mengungkapkan punya keinginan untuk bermain di Malaysia.

Ruddy Widodo berharap para pemain bisa saling menjaga komitmen. Arema FC sendiri tidak pernah memberikan setengah-setengah kepada para pemainnya.

“Mohon pengertiannya dari pemain, kan waktu tidak ada sepak bola manajemen berusaha memenuhi kewajiban, memenuhi hak kalian (pemain).” 

“Tolong sabarlah sedikit menunggu izin keluar nanti langsung kami kontrak,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com