Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs West Ham - Kabar Terkini Pogba, Terancam Lama Absen

Kompas.com - 08/02/2021, 22:40 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengumumkan kondisi terkini skuadnya jelang pertandingan babak kelima Piala FA menghadapi West Ham United pada Selasa (9/2/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Solskjaer menyebut gelandang tengah, Paul Pogba, tidak akan terlibat dalam pertandingan tersebut disebabkan mengalami cedera paha dalam laga sebelumnya menghadapi Everton.

"Cedera itu akan membutuhkan waktu beberapa pekan untuk sembuh," ujar Solskjaer seperti dilansir dari BBC.

"Ia akan segera menjalani proses pemulihan bersama staf medis klub dan saya berharap dia bisa kembali bermain secepat mungkin," tuturnya.

Baca juga: Man United Sia-siakan Keunggulan 2 Gol, Kesalahan 11 Tahun Silam Terulang

Pogba sempat bermain selama 40 menit dalam laga di Stadion Old Trafford kontra Everton dalam lanjutan pekan pertandingan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League.

Dalam pertandingan yang berakhir dengan kedudukan imbang 3-3 itu, posisinya lantas digantikan oleh gelandang asal Brasil, Fred.

Jika mengacu pada pernyataan Solskjaer, Pogba bisa melewatkan sejumlah agenda pertandingan lain selain duel dengan West Ham.

Mantan pemain Juventus itu bisa absen dalam agenda laga Premier League menghadapi West Bromwich Albion dan Newcastle United.

Selain itu, Pogba juga mungkin tidak akan tampil saat Man United ditantang Real Sociedad pada babak 32 besar Liga Europa.

Baca juga: Kepala Cavani, Senjata Paling Efektif Man United di Liga Inggris

"Pogba telah menjadi pemain penting untuk kami dan saya tidak ingin mengambil risiko lebih jauh terkait kondisinya," ujar Solskjaer.

Pemain 27 tahun itu sudah mencatat 28 penampilan membela Man United di berbagai ajang sepanjang musim ini.

Dari kesempatan tersebut, Pogba telah menyumbangkan empat gol dengan tiga di antaranya ia bukukan di ajang Premier League.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com