Hasil Bundesliga - Dortmund Tersungkur, Leipzig Capai Gol ke-300

Kompas.com - 07/02/2021, 00:04 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Bundesliga

KOMPAS.com - Tim papan atas Bundesliga, Borussia Dortmund dan RB Leipzig, memiliki nasib berbeda pada pertandingan pekan ke-22 kasta teratas Liga Jerman, Sabtu (6/2/2021) malam WIB.

Dortmund kembali keok dan terpaksa menelan kekalahan 1-2 saat bertandang ke markas Freiburg sementara Leipzig sukses menang 3-0 atas Schalke 04.

Pada laga ini Dortmund yang tampil dengan kekuatan penuh kembali menunjukan inkonsistensinya setelah hanya mampu mencetak gol melalui Youssoufa Moukoko pada menit ke-76'.

Adapun dwigol Freiburg dicetak oleh Jeong Woo-yeong (49') dan Jonathan Schmid (52').

Sementara itu, di pertandingan Leipzig vs Schalke, Die Bullen sukses menang telak 3-0 di Veltins-Arena melalui trigol Nordi Mukiele (45+3'), Marcel Sabitzer (73'), Willi Orban (87')

Freiburg vs Dortmund

Bermain di Schwarzwald, peluang emas dibuka lebih dulu oleh Dormund melalui Emre Can dengan tendangan kaki kirinya setelah melakukan penetrasi dari sisi kanan pada menit kelima.

Sayang, upayanya masih melambung ke atas gawang Freiburg yang dijaga Florian Mueller.

Menit ke-10 kubu tuan rumah merespons melalui striker asal Korea Selatan, Jeong Woo-yeong, dengan tendangan keras dari luar kotak.

Kiper Dortmund, Marwin Hitz, mampu menepis, tetapi bola rebound datang ke kaki Ermedin Demirovic.

Baca juga: Cerita Bundesliga - Kevin Trapp Jadi Kiper karena Benci Lari

Beruntung bagi Dortmund karena bek Manuel Akanji ada di posisi tepat untuk menghalau sepakan jarak dekat Demirovic.

Dortmund yang terlihat lebih menguasai jalannya laga kembali menebar ancaman yang kali ini hadir melalui sang bomber, Erling Braut Haaland, pada menit ke-13.

Namun, penempatan bola terukurnya setelah menerima umpan dari Giovanni Reyna berhasil dimentahkan Mueller.

Menit ke-23, koneksi kedua pemain kembali hadir. Akan tetapi, tembakan Haaland dari sudut sempit masih lemah sehingga Mueller dapat menyelamatkan bola dengan sempurna.

Tak ingin semakin terkurung, Freiburg mencoba keluar untuk balik menekan. Jeong Woo-yeong lagi-lagi menjadi kunci tuan rumah untuk membuka peluang.

Baca juga: Chelsea Bidik 3 Bek dari Bundesliga, Termasuk Bintang Bayern Muenchen

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com