Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cadiz Vs Barcelona, Messi dkk Hadapi Tim yang Kalahkan Real Madrid

Kompas.com - 05/12/2020, 13:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - FC Barcelona akan berhadapan dengan Cadiz CF, tim yang berhasil mengalahkan Real Madrid pada medio Oktober.

Cadiz adalah tim promosi LaLiga atau kompetisi teratas Liga Spanyol musim ini.

Tim besutan pelatih Alvaro Cevera itu tampil impresif sejauh ini di Liga Spanyol.

Alvaro Negredo dkk menempati peringkat keenam klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 15 poin.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol Jelang Pekan ke-12, Barcelona di Bawah Tim Promosi

Torehan tersebut didapat dari empat kemenangan dan tiga hasil imbang dari 11 laga.

Satu dari empat kemenangan Cadiz itu salah satunya berhasil mengalahkan juara Liga Spanyol musim lalu, Real Madrid pada pekan keenam.

Hebatnya lagi, Cadiz berhasil mengalahkan tim besutan pelatih Zinedine Zidane di Alfredo Di Stefano, markas Real Madrid.

Skor 1-0 berhasil diraih Cadiz atas Real Madrid.

Baca juga: Jelang Cadiz Vs Barcelona, Koeman Terganggu dengan Spekulasi Masa Depan Messi

Gol kemenangan dicetak Anthony Lozano pada menit ke-16.

Kini, rival kesumat Real Madrid, yakni Barcelona, akan menghadapi Cadiz.

Barcelona saat ini berada di peringkat ketujuh tepat di bawah Cadiz. Lionel Messi dkk mengoleksi 14 poin.

Bertandang ke markas Cadiz, entrenador Barcelona, Ronald Koeman, mewaspadai pasukan Alvaro Cevera.

Baca juga: Patung Lionel Messi di Barcelona Diresmikan, Dicibir Tidak Mirip La Pulga

"Cadiz tampaknya mengalami kesulitan mendapatkan poin di kandang. Namun, mereka bermain bagus dan adalah lawan sulit. Kami harus fokus," kata Koeman dikutip dari Mundo Deportivo.

Lebih lanjut, pelatih asal Belanda itu menekankan terselip lagi di Liga Spanyol.

"Kami tidak boleh kehilangan lebih banyak poin di LaLiga. Hingga akhir tahun kami harus memenangkan setiap pertandingan," imbuhnya.

Adapun duel Cadiz vs Barcelona ini akan digelar di Stadion Ramon de Carranza, Sabtu (5/12/2020) waktu setempat atau Minggu (6/12/2020) dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com