KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, berharap pada tekanan Liga Inggris jelang bersua Brighton & Hove Albion pada pekan ketujuh Premier League musim 2020-2021.
Mourinho berharap tekanan di Liga Inggris bisa memantik semangat dan motivasi para pemain Tottenham yang baru menelan kekalahan di pentas Liga Europa.
Dengan demikian, peluang Tottenham untuk bangkit dan mengalahkan Brighton bisa terbuka lebar.
Adapun di Liga Europa, Tottenham menelan kekalahan dari wakil Belgia, Royal Antwerp.
Bermain di markas Antwerp, Jumat (30/10/2020), Tottenham ketika itu takluk dengan skor tipis 0-1.
Baca juga: Royal Antwerp Vs Tottenham, Spurs Pulang dengan Tangan Hampa
Setelah itu, Mourinho menyebut bahwa Liga Europa dan Liga Inggris memiliki atmosfer kompetisi yang berbeda.
Bagi Mourinho, Liga Inggris memiliki tekanan yang lebih besar daripada Liga Europa.
Lewat tekanan itulah, Mourinho berharap anak-anak asuhnya bisa lebih berkonsentrasi dan bangkit.
"Itu adalah dua kompetisi yang berbeda. Di Liga Inggris, Anda selalu melihat papan klasemen. Jika menang, Anda akan naik, tetapi jika kalah satu pertandingan saja, Anda bisa turun," kata Mourinho, dikutip dari laman resmi Tottenham.
"Saya pikir, ada lebih banyak tekanan di sana (Liga Inggris), dan dengan adanya tekanan, kami akan lebih berkonsentrasi dan mencapai performa serta hasil yang lebih baik," tutur Mourinho.
Baca juga: Performa Tottenham Buruk, Mourinho Sindir Gareth Bale?
Lebih lanjut, Mourinho juga berharap agar anak asuhnya bisa menjadikan kekalahan kontra Antwerp sebagai motivasi.
Terlebih lagi, dia sadar bahwa lawan yang akan dihadapi, Brighton, bukanlah tim yang lemah.
"Saya harap mereka (pemain Tottenham) merasa sakit hati dengan kekalahan kemarin," ujar Mourinho.
"Dengan demikian, mereka bisa menganalisis diri sendiri dan meraih poin saat melawan Brighton. Ini adalah pertandingan yang jauh lebih sulit," kata pelatih asal Portugal tersebut.
Baca juga: Mourinho: Ganjar Son Heung-min Kontrak Baru, Tottenham...
Bagi Mourinho dan Tottenham Hotspur, laga kontra Brighton menjadi sangat penting.
Mereka berpeluang naik ke peringkat kedua klasemen apabila mampu mengalahkan Brighton.
Adapun duel Tottenham vs Brighton itu akan digelar di Stadion Tottenham Hotspur, London, pada Senin (2/11/2020) dini hari WIB.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.