Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Arsenal, Laga Spesial bagi Ole Gunnar Solskjaer

Kompas.com - 31/10/2020, 08:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, akan melakoni laga spesial saat berhadapan dengan Arsenal pada lanjutan pekan ketujuh Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Bagi Ole Gunnar Solskjaer, duel kontra Arsenal tersebut akan menjadi pertandingan ke-100 sebagai pelatih kepala Man United.

Solskjaer ditunjuk mengisi kursi pelatih Man United sejak 19 Desember 2018. Dia menggantikan juru taktik asal Portugal, Jose Mourinho.

Tidak terasa, Solskjaer kini sudah menjalani 99 laga bersama klub berjuluk The Red Devils tersebut, baik di kancah domestik maupun Eropa.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris - Man United Bentrok Arsenal, Liverpool Lawan Tim Penjegal

Dari 99 laga yang telah dia lakoni, 56 di antaranya berakhir dengan kemenangan.

Dengan demikian, persentase kemenangan Solskjaer bersama Man United sejauh ini mencapai 56,57 persen.

Dia berpeluang menggenapkan angka tersebut menjadi 57 persen saat bersua Arsenal nanti.

Apabila hal itu terwujud, Solskjaer akan menjadi pelatih Man United dengan persentase kemenangan terbesar kedua pada 100 laga awal.

Melansir Football Daily, dia hanya tertinggal dari Jose Mourinho yang mampu mencatatkan 62 persen.

Baca juga: Keyakinan Solskjaer kepada Harry Maguire yang Berbuah Hasil...

Peluang Solskjaer untuk mewujudkan 57 persen kemenangan pada 100 laga awal terbilang rumit.

Sebab, dia memiliki tren yang kurang apik ketika bersua Asrenal.

Selama menukangi Man United, Solskjaer hanya memetik satu kemenangan dari empat laga melawan klub berjuluk The Gunners tersebut.

Sementara itu, tiga pertemuan lainnya berakhir dengan satu seri dan dua kekalahan.

Kekalahan terakhir dari Arsenal dia derita pada putaran kedua Liga Inggris musim lalu.

Baca juga: Dua Pemain yang Sebenarnya Jadi Target Utama Solskjaer, Van De Beek Tidak Termasuk

Kala itu, Man United yang bertindak sebagai tim tamu, takluk 0-2 di Stadion Emirates.

Solskjaer perlu mewaspdai catatan tersebut jika ingin mengakhiri laga ke-100 ini dengan hasil positif.

Adapun duel Man United vs Arsenal itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford, pada Minggu (1/11/2020) pukul 23.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com