Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil AC Milan Vs Bologna, "Brace" Ibrahimovic Bawa Rossoneri Menang

Kompas.com - 22/09/2020, 03:48 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

MILAN, KOMPAS.com - AC Milan sukses mengawali Liga Italia 2020-2021 dengan kemenangan.

Duel AC Milan vs Bologna yang berlangsung di Stadion San Siro, Selasa (22/9/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-0.

Zlatan Ibrahimovic menjadi motor kemenangan klub berjulukan Rossoneri dengan brace alias dua gol yang ditorehkannya pada menit ke-35 dan 57.

Melansir situs resmi Lega Serie A, Rossoneri mendominasi jalannya pertandingan AC Milan vs Bologna.

Mereka memiliki 60 persen penguasaan bola.

Serangan yang dilancarkan AC Milan ke gawang Bologna juga lebih intens.

Baca juga: Sandro Tonali Siap Lakoni Peran Apa Saja di AC Milan

Skuad besutan Stefano Pioli itu tercatat 15 kali melakukan tembakan dengan enam di antaranya tepat mengarah ke gawang Bologna.

Dua dari enam shots on target itu berbuah gol. Gol pertama AC Milan dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-35.

Striker berpaspor Swedia itu meneruskan umpan silang dari Theo Hernandez dengan sundulannya.

Tidak puas mencetak satu gol, Ibrahimovic kembali mencetak gol keduanya.

Kali ini striker berusia 38 tahun itu mencetak gol melalui tendangan 12 pas pada menit ke-51.

Baca juga: Alasan Sandro Tonali Gabung AC Milan, Fans sejak Kecil dan Ibrahimovic

Sementara tim tamu Bologna mencatatkan 40 persen penguasaan bola.

Selain itu, mereka hanya mampu melepaskan 12 tembakan, lima di antaranya tepat sasaran ke arah gawang.

Laga AC Milan vs Bologna juga diwarnai dengan debut Brahim Diaz. Diaz baru didatangkan Rossoneri dari Real Madrid dengan status pinjaman pada bursa transfer musim panas ini.

Dia masuk menggantikan Hakan Calhanoglu pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-72.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com