Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Barcelona Vs Girona, Dua Golazo Messi dan Jabat Tangan dengan Koeman

Kompas.com - 17/09/2020, 01:56 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona memainkan laga persahabatan kedua mereka dengan melawan Girona pada Kamis (17/9/2020) dini hari WIB.

Mega bintang Barcelona, Lionel Messi, mencetak dua gol indah pada laga persahabatan  di Estadio Johan Cruyff ini.

Philippe Coutinho juga membukukan gol pada laga yang dimenangi Barcelona dengan skor 3-1 tersebut.

Pelatih Ronald Koeman menurunkan line up kuat dalam laga kontra tim yang masih tetangga Barca di Region Catalunya tersebut. 

Selain Messi, pemain-pemain tim utama seperti Antoine Griezmann, Gerard Pique, Sergio Busquets, Frenkie De Jong, dan Sergi Roberto juga turun.

Pembelian anyar Francisco Trincao menemani Antoine Griezmann serta Messi di lini depan.

Baca juga: VIDEO - Golazo Lionel Messi kontra Girona, Artileri dari Kaki Lemah

Beberapa pemain yang absen termasuk kiper utama Marc-Andre Ter Stegen dan Ansu Fati.

Akuisisi anyar Miralem Pjanic belum bisa merumput karena tengah mengisolasi diri setelah dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Sementara, nama Luis Suarez juga tidak disertakan pada laga ini.

Pasukan Koeman mencetak gol pertama laga dengan gol cantik dari para pemain depan mereka pada menit ke-21.

Griezmann memberikan bola ke Messi, yang diteruskan dengan cantik oleh Sang Messiah ke Trincao di belakang pertahanan lawan.

Pemain yang datang dari klub Portugal, Braga, itu pun memberi umpan silang datang ke Philippe Coutinho di tiang jauh untuk mencetak tap in.

Akan tetapi, gol kedua laga yang datang dari Messi jelang penutupan babak pertama lebih fantastis lagi.

Mengambil bola di sisi kiri penyerangan, Messi memutar badan dan langsung melakukan sesuatu yang jarang ia lakukan: melepas tembakan keras dari luar kotak penalti menggunakan kaki kanan lemahnya.

Barca pun memimpin 2-0 pada tengah babak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com