"Harapan kami adalah transfer ini menguntungkan kedua belah pihak. Saya berharap Pedro bisa menambah koleksi gelarnya bersama AS Roma," tutur Guido Fienga.
AS Roma menjadi tim ketiga dalam karier sepak bola profesional Pedro Rodriguez setelah Barcelona dan Chelsea.
Baca juga: Sebelum Gabung Chelsea, Hakim Ziyech Direkomendasikan ke AS Roma
Pedro Rodriguez terpaksa meninggalkan Chelsea akhir musim lalu setelah kontraknya tidak diperpanjang.
Faktor usia dikabarkan menjadi alasan Chelsea dan pelatihnya, Frank Lampard, tidak memberi Pedro kontrak anyar.
Musim lalu, Pedro lebih banyak berada di bangku cadangan dan hanya diberi kesempatan tampil 23 kali di semua kompetisi oleh Frank Lampard.
Selama lima musim membela Chelsea, Pedro berhasil meraih tiga trofi juara yakni Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Europa.
Secara keseluruhan, Pedro hingga saat ini sudah meraih 25 trofi bergengsi di level klub termasuk tiga gelar juara Liga Champions.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan