Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persib Berharap Dua Pemain Maung Bandung Terpilih dalam Skuad Timnas U19 yang akan TC di Kroasia

Kompas.com - 22/08/2020, 06:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberikan dukungan kepada Beckham Putra Nugraha dan Erlangga Setyo yang tengah menjalani pemusatan latihan bersama timnas U19 Indonesia.

Keduanya merupakan wakil Persib di timnas U19. Beckham dan Erlangga pun berpotensi masuk dalam daftar pemain yang akan menjalani pemusatan latihan lanjutan di Kroasia.

PSSI memberangkatkan timnas U19 ke Kroasia untuk menjalani pemusatan latihan dalam masa persiapan menghadapi Piala Asia U19 pada Oktober 2020 mendatang, di Uzbekistan.

Sebelumnya, PSSI sempat berencana mengirim timnas U19 untuk menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan.

Baca juga: Persib Bandung Tidak akan Ambil Pemain U20 dari Klub Lain

 

Akan tetapi, rencana tersebut berubah danPSSI pada akhirnya memilih Kroasia sebagai destinasi pemusatan latihan bagi Brylian Aldama dkk.

Sejumlah faktor menjadi pertimbangan PSSI mengirim tim asuhan Shin Tae-yong itu Ke Kroasia.

Selain karena cuaca yang tidak jauh berbeda dengan Uzbekistan, negara di mana Piala Asia U19 akan digelar, federasi sepak bola Kroasia juga mengirimkan undangan bagi timnas U19 Indonesia untuk mengikuti sejumlah turnamen.

Alberts mengatakan, dirinya sangat mendukung kiprah para pemain Persib yang berkesempatan membela timnas Indonesia.

Dia berharap, Beckham dan Erlangga bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya agar bisa terpilih dalam skuad utama timnas Indonesia U-19.

"Tentunya kami mendukung penuh perjalanan mereka bersama timnas Indonesia. Karena ini adalah tugas besar dalam mewakili negara," kata Alberts dalam telekonferensi via Zoom, Jumat (21/8/2020).

Baca juga: Tugas Awal Pelatih Persib Usai Kedatangan Geoffrey Castillion

Lebih lanjut, Alberts pun berharap Beckham dan Erlangga bisa menjadi inspirasi bagi pemain Persib lainnya. Terutama para pemain muda.

Hal ini agar mereka terpacu untuk terus mengembangkan kualitasnya sehingga kesempatan membela timnas Indonesia bisa didapatkan.

Menurut Alberts, membela timnas Indonesia bukan hanya kebanggaan bagi pemain itu sendiri. Akan tetapi, menjadi kebanggaan juga bagi kesebelasan asal pemain tersebut.

"Tentu kami selalu menstimulasi pemain untuk bisa bermain di tim nasional Indonesia. Itu kehormatan untuk pemain dan juga klub, dan kami selalu mendukung pemain di timnas," tegas Alberts.

Menurut kabar, hanya 30 pemain dalam skuad timnas Indonesia U19 saat ini yang akan diboyong untuk menjalani pemusatan latihan di Kroasia.

Artinya, sebelum keberangkatan tim, akan ada lima pemain lagi yang akan dicoret dari skuad. Sebab, timnas U-19 saat berkekuatan 35 pemain.

Pencoretan pemain sudah dilakukan oleh Shin Tae-Yong sejak timnas U19 menjalani pemusatan latihan di Jakarta.

Dari 46 pemain yang dipanggil, 11 pemain dicoret dari skuad karena berbagai alasan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com