Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Watford Vs Man City, Penyesalan Guardiola di Balik Euforia Kemenangan

Kompas.com - 22/07/2020, 05:15 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Manchester City Pep Guardiola mengungkap satu penyesalan terkait performa timnya pada kompetisi Liga Inggris musim 2019-2020.

Hal tersebut diungkap Guardiola seusai laga Watford vs Man City pada lanjutan pekan ke-37 Premier League, kasta teratas Liga Inggris.

Pertandingan Watford vs Man City di Stadion Vicarage Road, Rabu (22/7/2020) dini hari WIB, berakhir untuk kemenangan pasukan Guardiola dengan skor 0-4.

Gol kemenangan Man City atas Watford dicetak oleh Raheem Sterling pada menit ke-31 dan ke-40.

Adapun dua gol lainnya dicetak oleh Phil Foden pada menit ke-63 dan Aymeric Laporte pada menit ke-66.

Baca juga: Hasil Watford Vs Man City, Formasi Ke-143 Pep Bawa Sterling dkk Menang Telak

Akan tetapi, di balik euforia kemenangan, Guardiola tetap mengkritik penampilan timnya sepanjang musim ini, dengan satu laga tersisa.

Pelatih asal Spanyol itu menyoroti masalah konsistensi. 

Guardiola memberi perhatian dengan jarak beda poin yang sangat jauh dengan juara Liga Inggris musim ini, Liverpool.

Liverpool, yang telah menyegel juara, saat ini berada di puncak dengan 93 poin, unggul 15 angka dari Man City di posisi kedua.

Baca juga: Watford Vs Man City, Raheem Sterling Masih Lapar, Bidik 20 Gol

"Kami tidak bisa melupakan kami finis jauh dari juara (Liverpool)," ucap Guardiola dikutip dari situs resmi Manchester City.

"Musim ini tidak baik bagi kami di Premier League. Tentu saja ini lebih baik daripada 18 tim lainnya, tetapi itu tidak cukup baik," keluhnya.

"Itu berarti kami harus meningkatkan konsistensi," ucap Guardiola.

Terlepas dari itu, mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu memuji penampilan dari Raheem Sterling yang menyumbang dua gol, atau gol ke-19 pada musim ini.

"Saya senang ketika para pemain dapat mencapai keinginan mereka, mencetak gol, dan memiliki komitmen," ucap Guardiola.

Baca juga: Bawa Man City Menang Telak, Sterling Salip Torehan Gol Ronaldo di Premier League

Atas hasil ini, The CItizens, julukan Manchester City, kini mengumpulkan 78 poin dari 37 laga.

Sementara itu, Watford berada di peringkat ke-17 dengan mengumpulkan 34 poin, hanya satu setrip dari zona degradasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com