Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Vs Sassuolo, Hasil Menyakitkan, Conte Ingin Pemain Kerja Keras

Kompas.com - 25/06/2020, 08:04 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan Antonio Conte ingin timnya terus bekerja keras menyikapi hasil imbang dengan Sassuolo pada lanjutan Serie A Liga Italia.

Duel Inter vs Sassuolo yang berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza berakhir dengan skor 3-3, Kamis (25/6/2020) dini hari WIB.

Pada laga Inter vs Sassuolo itu, pasukan Antonio Conte memang sempat tertinggal 0-1, lalu Inter sempat berbalik unggul 2-1 dan 3-2.

Sayang, pada pengujung laga, Inter kebobolan sehingga laga harus berakhir dengan skor 3-3.

Baca juga: Hasil Inter Vs Sassuolo, Drama 6 Gol dan 1 Kartu Merah

"Jelas, itu adalah hasil yang menyakitkan dan satu yang sangat kami sesali," kata Antonio Conte setelah pertandingan dikutip dari situs resmi Inter Milan.

"Kami memiliki beberapa peluang untuk 'membunuh' pertandingan. Kami berhasil mengubah permainan, tetapi kemudian kebobolan, melakukan terlalu banyak kesalahan, di akhir laga," tuturnya.

Menyikapi hal itu, mantan pelatih Juventus, Chelsea, dan timnas Italia itu menuntut para pemainnya untuk kembali bekerja keras menatap laga selanjutnya.

"Satu-satunya hal yang dapat kami lakukan adalah tetap bekerja keras, meningkatkan permainan, dan memastikan bahwa hal-hal ini tidak berdampak negatif pada apa yang kami coba lakukan.

"Kami harus meningkatkan performa dan saya hanya tahu satu cara untuk melakukannya, kerja keras," katanya.

Baca juga: Inter Vs Sassuolo, Luapan Kekecewaan Conte untuk Nerazzurri

Conte menargetkan timnya memenangi semua laga tersisa ke depan tanpa memedulikan kinerja tim lain.

"Kami harus berusaha memenangi semua pertandingan yang tersisa, terlepas dari apa yang akan terjadi," tuturnya.

"Saya ingin tim selalu mengincar hasil maksimal," ujarnya. 

Atas hasil ini, Inter Milan kini melebarkan jarak dengan penghuni puncak klasemen, Juventus.

Inter Milan kini berada di posisi ketiga dengan 58 poin, atau tertinggal delapan poin dari Juventus (66) di puncak klasemen sementara Serie A.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com