Serie A Masih Terhenti, Lewandowski Bisa Salip Immobile sebagai Top Scorer Eropa

Kompas.com - 22/05/2020, 02:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bomber Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, berpeluang menyalip penyerang andalan Lazio, Ciro Immobile, dalam daftar pencetak gol terbanyak lima liga top Eropa.

Peluang itu terbuka menyusul masih ditangguhkannya Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, saat Bundesliga telah kembali bergulir.

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, nasib kelanjutan kompetisi sepak bola profesional di Italia masih harus menunggu hingga 28 Mei.

Namun, Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) telah mengharuskan Serie A musim 2019-2020 berakhir selambat-lambatnya pada 20 Agustus 2020.

Baca juga: Seluruh Pemain di Liga Italia Butuh 4 Pekan Latihan Sebelum Kembali Berlaga

Sebelum ditangguhkan, sejatinya Immobile masih kokoh di puncak daftar top skor lima liga top Eropa dengan koleksi 27 gol dari 26 laga.

Pemain berkebangsaan Italia itu unggul dua angka dari Lewandowski, yang saat liga ditangguhkan mengoleksi 25 gol.

Namun, pundi-pundi gol Lewandowski kembali mengalir setelah melakoni lanjutan pekan ke-26 Bundesliga, Minggu (17/5/2020) malam WIB.

Dia berhasil mencetak satu gol kala Bayern Muenchen menaklukkan Union Berlin dengan skor 2-0.

Koleksi gol penyerang asal Polandia itu masih bisa bertambah pada pekan ke-27 dan seterusnya.

Lewandowski sedang berada dalam tren positif setelah selalu berhasil mencetak gol dalam tiga penampilan terakhir bersama Bayern Muenchen.

Baca juga: Lewandowski Kian Menjauh dari Timo Werner di Top Skor Bundesliga

Adapun peringkat ketiga dihuni penyerang yang juga merumput di kompetisi teratas Liga Jerman, Timo Werner.

Bersama RB Leipzig, Werner telah membukukan 21 gol musim ini.

Pemain muda berbakat asal Jerman itu gagal menambah koleksi golnya saat mengakhiri pekan ke-26 kontra Freiburg dengan hasil imbang 1-1.

Tidak sendirian, Werner menempati posisi ketiga bersama megabintang sepak bola asal Portugal yang bermain untuk Juventus, Cristiano Ronaldo.

Sejauh ini, Ronaldo juga tercatat mengoleksi 21 gol bersama Juventus dalam gelaran Liga Italia.

Baca juga: Setelah 72 Hari Absen, Ini Detail Hari Pertama Cristiano Ronaldo Kembali ke Juventus

Berikut 10 besar pencetak gol terbanyak lima liga top Eropa musim 2019-2020:

1. Ciro Immobile (Lazio/Italia) - 27
2. Robert Lewandowski (Bayern Muenchen/Jerman) - 26
3. Timo Werner (RB Leipzig/Jerman) - 21
3. Cristiano Ronaldo (Juventus/Italia) - 21
5. Lionel Messi (Barcelona/Spanyol) - 19
5. Jamie Vardy (Leicester City/Inggris) - 19
7. Kylian Mbappe (PSG/Perancis) - 18
7. Wissam Ben Yedder (AS Monaco/Perancis) - 18
9. Romelu Lukaku (Inter Milan/Italia) - 17
9. Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal/Inggris) - 17 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com