Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergio Ramos Ungkap Alasan Liga Spanyol Harus Dilanjutkan

Kompas.com - 11/05/2020, 13:41 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, mengatakan Spanyol membutuhkan kompetisi sepak bola dilanjutkan.

Sergio Ramos menilai kelanjutan LaLiga (kasta tertinggi Liga Spanyol) sangat dibutuhkan baik secara finansial maupun emosional.

Dengan kembalinya sepak bola, Ramos menilai bisa meningkatkan ekonomi Spanyol.

Selain itu, Liga Spanyol bisa membantu menghadirkan rasa optimisme bagi para penggemar sepak bola di tengah masa sulit akibat pandemi virus corona.

Baik dari aspek finansial maupun emosional itu juga Ramos berharap bisa membantu Spanyol pulih secara perlahan.

Baca juga: Lapar Gelar Juara, Sergio Ramos Sudah Tidak Sabar Kembali Bermain

Liga Spanyol telah ditangguhkan sejak Maret 2020 karena virus corona yang telah menginfeksi 4 juta orang di seluruh dunia.

Spanyol sendiri tercatat sebagai negara kedua dengan kasus virus corona terbanyak setelah Amerika Serikat.

Dihimpun dari Pusat Sistem Sains dan Teknik Universitas Johns Hopkins, per Senin (11/5/2020) pagi WIB, ada 224.350 kasus dengan 26.621 kematian dan 136.166 orang dinyatakan sembuh dari Covid-19 di Spanyol.

"Negara membutuhkan sepak bola sebagai dukungan ekonomi dan para penggemar juga demikian untuk mengalihkan perhatian dari krisis ini serta menumbuhkan optimisme mereka," kata Sergio Ramos sebagaimana dikutip dari Marca.

Baca juga: Pemegang Hak Siar Nilai Barcelona Layak Jadi Juara jika Kompetisi Dibatalkan

"Saya ingin sekali berkompetisi lagi, agar LaLiga Santander bisa berjalan normal kembali, kita harus disiplin sehingga dapat menghilangkan virus ini," ujar pemain berusia 34 tahun ini.

"Saya juga ingin menyampaikan pesan dukungan kepada semuanya yang kehilangan orang-orang yang dicintai akibat pandemi ini. Kita harus bersama dan akan melewati situasi sulit ini," imbuh Ramos.

Presiden LaLiga, Javier Tabes, mengindikasikan tanggal 12 Juni 2020 sebagai waktu kembalinya kompetisi.

Sebelum ditangguhkan, Liga Spanyol telah memasuki pekan ke-27. Itu berarti tersisa 11 pertandingan lagi untuk dimainkan.

Real Madrid kini berada di posisi kedua dengan koleksi 56 poin. Mereka berjarak dua angka di belakang Barcelona yang memuncaki klasemen.

Baca juga: Liga Spanyol Tanpa Penonton, La Liga Akan Tampilkan Live Tweet di Stadion

Sergio Ramos pun mengatakan ia tidak bisa memprediksi apapun soal kompetisi antara Real Madrid dan Barcelona.

Namun, ia menegaskan tujuan timnya bertanding adalah untuk menjadi juara.

"Saya tahu jadwal kedua tim dengan sempuran," ucap Ramos.

"Agak berani untuk membuat prediksi tanpa penggemar. Akan tetapi, yang jelas tujuan kami adalah menjadi juara," kata Sergio Ramos mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com