KOMPAS.com - Kabar baik datang dari salah satu peserta Shopee Liga 1 2020, Persib Bandung. Penyerang andalan Persib Wander Luiz dinyatakan negatif virus corona atau Covid-19.
Selain Wander Luiz, ayahnya yang bernama Manoel Bandeira Diaz, juga dinyatakan negatif Covid-19.
Kabar tersebut telah dikonfirmasi langsung oleh dokter tim Persib, Rafi Ghani dari Laboratorium Kesehatan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, Rabu (15/4/2020).
Wander Luiz dan ayahnya sudah menjalani tes kedua Covid-19.
Baca juga: Wander Luiz Diprediksi Bakal Sulit untuk Pulang Kampung ke Brasil
Penyerang andalan klub berjuluk Maung Bandung itu menjalani tes kedua terkait virus corona pada Kamis (9/4/2020).
Tes Covid-19 tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa penyerang asal Brasil itu sudah terbebas dari virus corona.
Sebelumnya, Wander Luiz melakukan isolasi mandiri selama dua pekan terhitung sejak dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis (26/3/2020).
"Hasil tes kedua Luiz dan ayahnya yang sama-sama sudah menjalani isolasi mandiri dengan baik, dinyatakan negatif," kata dokter klub, Rafi Ghani dikutip dari laman resmi Persib.
Dokter klub tersebut juga menjelaskan bahwa pemeriksaan yang ditempuh Wander Luiz dan ayahnya menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR).
Metode tersebut juga sempat dijalani Wander Luiz bersama beberapa pemain lainnya sejak 26 Maret lalu.
Baca juga: Robert Rene Alberts Berharap Tes Covid-19 Wander Luiz Hasilnya Baik
"Pemeriksaan yang kedua ini sama dengan yang sebelumnya, mengggunakan metode PCR. Karena dengan metode ini, virus Covid-19 di dalam tubuh seseorang bisa terdeteksi." tutur dokter klub.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.