Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Gagal Datangkan Lautaro Martinez, Barcelona Incar The Next Zlatan Ibrahimovic

Kompas.com - 15/04/2020, 07:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Raksasa Liga Spanyol, Barcelona, dikabarkan sudah menyiapkan rencana cadangan jika gagal mendatangkan Lautaro Martinez ke Camp Nou.

Blaugrana, julukan Barcelona, menyiapkan rencana cadangan sebagai antisipasi jika gagal mendapatkan jasa Lautaro Martinez pada bursa transfer musim panas nanti.

Lautaro Martinez menjadi pemain yang kerap diiusukan dengan beberapa klub elite Eropa, satu diantaranya ialah Barcelona.

Penampilannya bersama Nerazzurri, julukan Inter Milan, membuat Barcelona ingin mendapatkan jasa pemain asal Argentina itu.

Baca juga: Rivaldo Nilai Barcelona harus Prioritaskan Neymar Ketimbang Lautaro Martinez

Penyerang berusia 22 tahun itu dinilai bermain apik, baik di level klub maupun negara.

Terbukti, Lautaro Martinez telah membukukan 16 gol dan empat assist dari 31 laga di semua kompetisi.

Sedangkan bersama timnas Argentina, Lautaro Martinez menorehkan 17 penampilan dengan membukukan sembilan gol dan satu assist, sejak debut pada 27 Maret 2018.

Dikutip dari Mundo Deportivo, Barcelona dikabarkan memiliki rencana cadangan pada jendela transfer musim panas nanti.

Blaugrana dikabarkan sudah memiliki opsi lain jika gagal mendatangkan Lautaro Martinez. Barcelona telah mengindetifikasi penyerang Real Sociedad, Alexander Isak sebagai alternatif Lautaro.

Alexander Isak merupakan alternatif jika gagal mendapatkan Lautaro maupun Neymar.

Penyerang berkebangsaan Swedia itu tampil cukup impresif bersama Real Sociedad semenjak didatangkan dari Borussia Dortmund pada jendela transfer musim panas lalu.

Baca juga: Titisan Cristiano Ronaldo Tidak Sabar Bermain dengan Lionel Messi di Barcelona

Penyerang yang digadang sebagai "The Next Zlatan Ibrahimovic" itu telah membukukan 14 gol dan tiga assist dari 34 laga di semua kompetisi.

Klausul pemain berusia 20 tahun sebesar 70 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun. Kendati demikian, Barcelona dikabarkan dapat melibatkan pemain dalam proses transfer tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com