Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Titisan Cristiano Ronaldo Tidak Sabar Bermain dengan Lionel Messi di Barcelona

Kompas.com - 24/03/2020, 15:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Calon pemain baru Barcelona, Francisco Trincao, mengaku sudah tidak sabar berjumpa dan bermain dengan sang megabintang, Lionel Messi.

Francisco Trincao menyampaikan hal tersebut saat di wawancarai Mundo Deportivo.

Barcelona sudah resmi menggaet Francisco Trincao dari klub asal Liga Portugal, SC Braga pada bursa transfer musim dingin 2020.

Pemain yang dijuluki "The Next Cristiano Ronaldo" itu didatangkan dengan biaya transfer sebesar 31 juta euro atau setara Rp 470,4 miliar.

Baca juga: Francisco Trincao, Pemain Portugal ke-9 di FC Barcelona

Pemain berusia 20 tahun itu akan bersama Blaugrana, julukan Barcelona hingga lima tahun mendatang atau pada musim 2024/2025.

Meski sudah menjadi milik Barcelona, Francisco Trincao baru mulai bergabung dengan tim asuhan Quique Setien pada 1 Juli 2020 mendatang.

Bergabung dengan raksasa Liga Spanyol itu membuat Trincao mengaku sudah tidak sabar bertemu dan bermain bersama sang kapten, Lionel Messi.

Trincao mengatakan dia memang sudah tidak sabar untuk bergabung dengan Barcelona semenjak klub asal Catalan itu resmi mengontraknya pada Januari lalu.

"Ketika saya menandatangani kontrak dengan Barcelona itu tidak dapat dipercaya. Itu adalah mimpi bagi saya," kata Francisco Trincao yang dilansir dari Mundo Deportivo.

"Saya benar-benar sudah tidak sabar ingin bertemu Messi dan bermain bersamanya," ujarnya.

Pemain yang berposisi sebagai winger itu juga sudah mendapat informasi mengenai kota Barcelona dan para pemainnya.

Trincao mendapatkan informasi tersebut dari mantan pemain Barcelona B yang kini sudah menjadi pemain SC Braga, Abel Ruiz.

Baca juga: Quique Setien Ingin Carles Alena untuk Barcelona Musim Depan

"Abel Ruiz berbicara banyak hal kepada saya tentang hal-hal di Barcelona, para pemain, kota, serta semuanya," tutur Trincao.

Bersama SC Braga di musim 2019/2020, Francisco Trincao telah mencatatkan 30 penampilan dengan mencetak tujuh gol dan sembilan assist di semua kompetisi.

Namun, saat ini kompetisi liga-liga di seluruh benua Eropa sedang terhenti akibat pandemi virus corona yang kini tengah mewabah hampir di berbagai negara seluruh dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com