Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs Persipura, Aji Ungkap Cara Bajul Ijo untuk Raih Kemenangan

Kompas.com - 13/03/2020, 12:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Persebaya

KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, memastikan kesiapan anak asuhnya dalam melakoni lanjutan pekan ke-3 Shopee Liga 1 2020 kontra Persipura Jayapura.

Laga Persebaya vs Persipura itu akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (13/3/2020) pukul 18.30 WIB.

Duel tersebut menjadi penting bagi kedua tim yang sama-sama mengincar kemenangan guna bersaing di papan atas klasemen Liga 1 2020.

Skuad Bajul Ijo, julukan Persebaya, saat ini berada pada peringkat ke-16 klasemen sementara dengan raihan satu poin.

Mereka hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 kala melakoni laga perdana Shopee Liga 1 2020 kontra Persik Kediri, Sabtu (29/2/2020).

Baca juga: Persebaya Vs Persipura, Catatan Apik Bajul Ijo Jika Kalahkan Tim Tamu

Namun, skuad asuhan Aji Santoso masih mengantongi satu pertandingan setelah laga pekan ke-2 melawan Persija harus ditunda terkait antisipasi penyebaran virus corona.

Adapun tim tamu, Persipura Jayapura, menghuni peringkat ketujuh klasemen dengan koleksi tiga poin.

Skuad asuhan Jacksen F. Tiago baru satu kali memetik kemenangan, yakni ketika bersua PSIS Semarang pada pekan perdana Shopee Liga 1 2020.

Pada pekan selanjutnya, klub berjuluk Mutiara Hitam itu harus mengakui keunggulan Borneo FC dengan skor 0-2.

Baca juga: Persebaya Vs Persipura Jayapura, Titah Aji kepada Bajul Ijo: Kerja Keras

Menyambut laga penting tersebut, Aji Santoso menyebut pemainnya dalam kondisi terbaik untuk berusaha memetik hasil maksimal.

"Persiapannya untuk pertandingan besok sudah sangat baik," ucap Aji pada sesi konferensi pers, Kamis (12/3/2020), dikutip dari laman resmi Persebaya.

"Latihan taktik untuk menghadapi Persipura sudah kami lakukan kemarin-kemarin. Kami sudah ada kerangka tim untuk menjadi starting line up," tutur dia menambahkan.

Selain melakukan persiapan, mantan juru taktik Persela Lamongan itu juga meminta anak asuhnya untuk menampilkan permainan maksimal.

Baca juga: Persebaya Vs Persipura, Komentar Lucu Jacksen soal Makan Konate

Mengingat, lawan yang akan dihadapi adalah klub yang tergolong tangguh.

"Makanya saya sampaikan kepada seluruh pemain agar kerja keras untuk mendapatkan tiga poin," kata Aji.

Melihat rekor pertemuan musim lalu, Persebaya memiliki catatan lebih apik ketimbang Persipura.

Dalam dua pertemuan, Persebaya selalu menang. Masing-masing dengan skor tipis 1-0 baik kala berstatus sebagai tuan rumah atau tamu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com