Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Piala FA Chelsea Vs Liverpool, Kick-off 02.45 WIB

Kompas.com - 04/03/2020, 01:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chelsea akan berhadapan dengan Liverpool pada babak kelima Piala FA 2019-2020.

Laga Chelsea vs Liverpool akan digelar di Stadion Stamford Bridge, Rabu (4/3/2020) pukul 02.45 WIB.

Menjelang duel tersebut, Chelsea yang bertindak sebagai tuan rumah dikabarkan harus kehilangan enam pemain akibat cedera.

Enam pemain tersebut adalah Antonio Rudiger, Andreas Christensen, Callum Hudson-Odoi, Christian Pulisic, N'Golo Kante, dan Tammy Abraham.

"Kami kehilangan lebih banyak pemain dari musim lalu. Ini adalah masalah besar yang harus kami hadapi saat ini," kata Lampard yang dikutip dari BBC Sport.

"Mungkin saya hanya sedikit melakukan perubahan untuk penyegaran pemain. Tapi saya pastikan skuad yang akan turun tidak jauh beda dengan di Liga Inggris," ujar Lampard menambahkan.

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool, Klopp Tak Percaya Virus Corona Bisa Gagalkan The Reds

Adapun di kubu lawan, Liverpool diprediksi akan menurunkan skuad utamanya.

Kemungkinan itu muncul setelah sang pelatih, Juergen Klopp, mengaku tidak ingin mengambil risiko karena lawan yang dihadapi adalah Chelsea.

"Pada putaran keempat, kami memang harus menurunkan tim U-23 karena situasi tidak memungkinkan. Tetapi, karena keputusan itu, kami harus bermain dua kali,"

"Saya tidak tahu apakah Chelsea akan melakukan rotasi pada laga nanti. Yang pasti saya akan menurunkan skuad yang bisa memberi Liverpool peluang lolos lebih besar," ujar Klopp menambahkan.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Chelsea Vs Liverpool di Piala FA

Sementara, berdasarkan rekor pertemuan di Piala FA, keduanya sama-sama memiliki catatan tiga kemenangan dan tiga kekalahan.

Namun, pada gelaran Liga Inggris, Chelsea belum pernah menang dalam tiga pertemuan terakhir.

The Blues, julukan Chelsea, menderita dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Kekalahan terakhir Chelsea terjadi pada pertemuan pertama Liga Inggris musim 2019-2020.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Chelsea justru harus mengakui keunggulan Liverpool dengan skor tipis 1-2.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com