Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Portsmouth Vs Arsenal, The Gunners Menang, Arteta Spesialis Laga Tandang

Kompas.com - 03/03/2020, 06:26 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memiliki rekor menarik seusai membawa timnya menang atas tuan rumah Portsmouth.

Arsenal melaju ke perempat final Piala FA setelah menumbangkan Portsmouth, Senin (2/3/2020) atau Selasa dini hari WIB.

Laga Portsmouth vs Arsenal merupakan partai putaran kelima FA.

Baca juga: Portsmouth Vs Arsenal, The Gunners Maju ke Perempat Final Piala FA

Digelar di Stadion Fratton Park, duel Portsmouth vs Arsenal dimenangkan The Gunners dengan skor 2-0.

Dua gol Arsenal dicetak oleh Sokratis Papastathopoulos (45+4') dan Eddie Nketiah (51').

Hasil Piala FA ini membuat Arsenal menjadi tim pertama yang lolos ke perempat final turnamen sepak bola tertua di dunia tersebut.

Kemenangan atas Portsmouth ini juga mempertahankan rekor apik laga tandang Arsenal bersama Arteta.

Sejak menjadi pelatih The Gunners 20 Desember 2019, Arteta telah menemani delapan laga tandang Arsenal .

Hasilnya, Arsenal belum tersentuh kekalahan sekalipun dengan meraih dua kemenangan dan enam hasil imbang.

Kali terakhir, Arsenal kalah dalam laga tandang ketika melawat ke markas Leicester City, 10 November 2019, dalam lanjutan laga Liga Inggris.

Saat itu, The Gunners masih ditangani oleh Unai Emery.

Baca juga: Rating Pemain Portsmouth Vs Arsenal, Gelandang 20 Tahun Paling Cemerlang

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com