KOMPAS.com - Musim kompetisi 2020 akan menjadi awal bagi klub maupun para pemain sepak bola tanah air untuk melakukan perubahan.
Khususnya untuk para pemain, banyak dari mereka memperpanjang masa bakti kepada tim yang mereka bela.
Namun, tidak sedikit juga yang memutuskan untuk berganti seragam menyeberang ke klub lain. Salah satunya adalah Saddil Ramdani.
Baca juga: Saddil Ramdani, Perburuan Terakhir Bhayangkara FC
Bintang lapangan hijau timnas Indonesia ini memutuskan kembali ke Indonesia setelah pada musim sebelumnya membela klub Malaysia, Pahang FA.
Sempat dikabarkan ke Persija Jakarta hingga Persib Bandung, Saddil akhirnya memutuskan untuk bergabung bersama Bhayangkara FC pada musim 2020 ini.
Kembali ke Indonesia juga menjadikan Saddil sebagai salah satu atlit dari merek perlengkapan olahraga Indonesia, Specs.
Tidak tanggung-tanggung, Saddil juga didapuk menjadi ikon untuk seri sepatu terbaru Specs yang bernama LightSpeed 20.
"Suatu kebanggaan bisa bergabung dan berbuat lebih besar untuk Indonesia, apalagi dengan produk asli Indonesia," ucap Saddil.
Selain Saddil, ada pula Best Player Pro Futsal League 2019, Marvin Alexa, yang juga secara resmi ditunjuk sebagai brand ambassador Specs Indonesia, khususnya di futsal.
Marvin menyebutkan bahwa sepatu ini akan menjadi sepatu andalannya jelang turnamen AFC 2020 yang akan bergulir pada bulan ini di Turkmenistan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.