Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CdM Indonesia Pastikan 5 Cabor Ini Lolos Olimpiade Tokyo 2020

Kompas.com - 09/01/2020, 22:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chef de Misson (CdM) atau Ketua Kontingan Indonesia untuk Olimpiade Tokyo 2020, Rosan Roeslani, memastikan lima cabang olahraga (cabor) yang lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

Lima cabor tersebut adalah angkat besi, bulu tangkis, menembak, panahan, dan atletik.

Kelima cabor tersebut dipastikan akan meramaikan persaingan atlet dunia di Olimpiade Tokyo 2020 yang berlangsung bulan Juli-Agustus mendatang.

Baca juga: Demi Akademi Bulu Tangkis Terbaik Dunia, Malaysia Tunjuk Mentor Lee Chong Wei

 

Hal tersebut disampaikan oleh Rosan Roeslani selaku CdM Indonesia untuk Olimpiade Tokyo 2020 di Kantor Kemenpora Lt. 10, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (9/1/2020).

"Sejauh ini yang sudah dipastikan lolos dan mengirimkan wakilnya ada lima cabor yaitu angkat besi, bulu tangkis, menembak, panahan, dan atletik," kata Rosan.

Rosan juga menyebutkan jumlah wakil masing-masing cabor yang sudah dipastikan bertanding di Olimpiade.

"Dua wakil dari angkat besi dan panahan, sementara menembak dan atletik masing-masing satu wakil," ucapnya.

"Kita belum tahu kepastian dari bulu tangkis, tetapi yang jelas wakil paling banyak pasti dari bulu tangkis," kata Rosan menambahkan.

Baca juga: Demi Olimpiade Tokyo 2020, Jonatan Christie Akan Rehat dari Aktivitas Media Sosial

Kendati demikian, Rosan masih berharap ada penambahan dari wakil-wakil dan cabor Indonesia yang akan bertanding di Olimpiade Tokyo 2020.

Dia menambahkan pihaknya akan menunggu hingga bulan April di mana kualifikasi menuju Olimpiade 2020 berakhir.

"Akan tetapi, tentu saja kami berharap semuanya masih bisa bertambah. Kami akan tunggu hingga kualifikasi selesai di bulan April," kata Ketum PABBSI (Pengurus Besar Persatuan Angkat Berat, Binaraga, Angkat Besi Seluruh Indonesia) itu.

"Kami harap masih ada cabor yang bisa lolos yakni balap sepeda dan dayung. Harapannya ada tujuh cabor yang lolos Olimpiade Tokyo 2020," kata Rosan melanjutkan.

Dalam kesempatan yang sama, Rosan Roeslani juga mengatakan akan bertemu dengan Ketua Umum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari.

Agenda itu dibuat sebagai salah satu wadah untuk mempersiapkan tim jelang Olimpiade Tokyo 2020.

CdM Indonesia sendiri menegaskan keinginan memperbaiki raihan prestasi kontingen Indonesia di ajang multievent terbesar di dunia itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com