Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bongkar Pasang, Robert Sebut Lima Pemain Siap Datang

Kompas.com - 22/12/2019, 18:40 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Persib Bandung benar-benar tak ingin kehilangan start untuk Liga 1 musim depan.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyebut sudah mengantongi lima pemain baru untuk masuk ke dalam skuadnya.

Lima pemain tersebut rumornya bakal datang pada masa bursa transfer, tepatnya 9 Januari 2020 mendatang.

Mereka terdiri dari empat pemain lokal dan satu legiun asing. Namun, tak satu pun nama pemain disebut oleh Robert.

Kendati demikian, pemain asing yang didatangkan tentu untuk menggantikan Kevin van Kippersluis.

Baca juga: Persib Vs PSM Makassar, Keyakinan Robert Rene Alberts Tembus 5 Besar

Kelima pemain itu juga harus menjalani proses seleksi terlebih dahulu untuk meyakinkan Robert.

"Kami melihat pemain untuk penguatan tim jadi ada beberapa pemain baru yang akan bergabung bersama kami pada 9 Januari 2020," kata Robert Rene Alberts dikutip Tribun Jabar.

"Saat ini, kami memantau empat pemain baru dan kami juga mencari pemain asing baru karena Kevin akan pergi, jadi kami harus mengisi tempatnya yang kosong," tambah dia.

"Jadi, total ada lima pemain yang kami cari dan mereka tentunya akan kami uji," ucap eks pelatih Arema FC dan PSM Makassar itu.

Selain menyembunyikan nama, pelatih asal Amsterdam itu juga tak bersuara soal posisi yang bakal ditempati oleh lima pemain baru.

Baca juga: Persib Lepas Hariono, Ini Kata Robert Alberts

"Tunggu saja, mereka akan datang Januari nanti ketika pemain berkumpul lagi," kata Robert Rene Alberts.

Terlepas dari hal tersebut, target Persib Bandung dalam pentas Liga 1 2019 memang turun dari pernyataan sebelumnya.

Jika awalnya juara liga, kini "dinego" menjadi finis lima besar.

Asa tim berjuluk Maung Bandung untuk capai targetnya masih ada dalam laga pamungkas Liga 1 2019 pekan ke-34 dengan menjamu PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat.

"Kami juga masih punya peluang bagus untuk bisa naik ke posisi kelima," kata dia.

Baca juga: Bali United Vs Madura United, Tekad Serdatu Tridatu Sempurnakan Pesta Juara

"Itu adalah target kami, tapi memang betul kami masih bergantung dengan hasil pertandingan tim lain," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com