Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drawing Liga Champions, Bayern Muenchen Si Pembunuh Tim London

Kompas.com - 17/12/2019, 06:04 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA,Squawka

KOMPAS.com - Bayern Muenchen memiliki rekor apik ketika menghadapi tim asal London di ajang Liga Champions.

Drawing Liga Champions babak 16 besar telah rampung digelar di Nyon, Swiss, Senin (16/12/2019).

Salah satu hasil drawing tersebut mempertemukan Bayern Muenchen dengan Chelsea.

Die Roten - julukan Bayern Muenchen - mencapai babak 16 besar dengan status sebagai juara Grup B dengan nilai sempurna.

Baca juga: Drawing Liga Champions 2019 Bayern Vs Chelsea, Reaksi Bavarian Jumpa The Blues

Sementara itu, Chelsea lolos ke fase gugur setelah menjadi runner-up Grup H di bawah Valencia.

Bagi Bayern dan Chelsea, ini merupakan pertemuan pertama mereka sejak 2012.

Kali terakhir kedua tim saling berjibaku adalah pada partai final Liga Champions musim 2011-2012 di Stadion Allianz Arena yang notabene adalah markas Bayern.

Namun, keuntungan sebagai "tuan rumah" itu gagal dimanfaatkan Bayern.

Mereka takluk 3-4 dari Chelsea lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 pada waktu normal.

Baca juga: Drawing Liga Champions 2019, Pelatih Lyon Akui Ada Tantangan Besar Lawan Juventus

Oleh karena itu, duel kontra Chelsea di babak 16 besar Liga Champions nanti seolah menjadi misi balas dendam bagi Bayern.

Dalam menjalankan misi itu, Bayern boleh sedikit percaya diri berkat rekor apik ketika bertemu tim Inggris, khususnya tim dari London.

Dilansir dari laman resmi UEFA, Selasa (17/12/2019), Bayern selalu menang saat berjumpa dua tim asal ibu kota Inggris dalam empat pertemuan terkini.

Uniknya, dua tim tersebut sama-sama dari London Utara dan mereka saling "bermusuhan".

Siapa lagi kalau bukan Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Baca juga: Drawing Liga Champions Napoli Vs Barcelona, Rekor Buruk Blaugrana Kontra Tim Italia

Pada musim 2016-2017, Bayern melumat Arsenal 5-1 pada leg pertama babak 16 besar di Allianz Arena.

Pada leg kedua yang berlangsung di Stadion Emirates, Bayern juga menang dengan skor identik, 5-1.

Terkini, sebelum lolos ke 16 besar, Bayern satu grup dengan Tottenham Hotspur.

Pada pertemuan pertama, Bayern membantai Tottenham dengan skor 7-2 di markas baru Spurs.

Kemudian pada pertemuan kedua di Jerman, Manuel Neuer dan kawan-kawan kembali menang atas The Lilywhites - julukan Tottenham Hotspur - dengan skor 3-1.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com