Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Vs PSIS Semarang

Kompas.com - 06/11/2019, 08:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Jadwal Liga 1 2019 pekan ke-27 akan diramaikan dengan duel dua tim alumni kompetisi Perserikatan, Persib Bandung vs PSIS Semarang.

Bentrokan antara Persib vs PSIS akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (6/11/2019) malam WIB.

Persib sedang dalam kepercayaan diri tinggi untuk meraih tiga poin atas PSIS.

Selain karena tengah dalam performa menanjak, klub berjulukan Maung Bandung itu akhirnya bisa kembali bermain di markas asli mereka dalam laga kandang.

Dalam dua laga kandang sebelumnya, menghadapi Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta, Persib harus menjadikan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

"Kami harus tetap bermain dengan baik di Bandung dan harus bisa meraih tiga poin," kata Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, di Bandung, Selasa (5/11/2019).

Menghadapi PSIS, Persib juga akan tampil dengan kekuatan penuh. Dua pemain, Ezechiel N'Douassel dan Ardi Idrus, yang sebelumnya terkonfirmasi cedera dipastikan siap tampil dalam laga malam nanti.

Robert mengatakan, Ezechiel dan Ardi masuk dalam skema permainan yang akan diterapkannya.

Kedua pemain tersebut pun sudah terlihat ikut dalam sesi latihan terakhir Persib sebelum menghadapi PSIS.

"Ardi dan Ezechiel sudah kembali bergabung dalam latihan pagi tadi, terlihat positif dan mereka siap," tegs Robert.

Tak berbeda jauh dengan Persib, PSIS juga sedang dalam performa yang bagus di kompetisi.

PSIS baru saja meraih kemenangan telak 3-0 atas PSS Sleman. Kemenangan tersebut tak dimungkiri menambah motivasi dan kepercayaan diri Harry Nur Yulianto dkk.

Pelatih PSIS, Bambang Nurdiansyah, mengatakan tidak mudah untuk mengalahkan Persib yang sedang dalam performa menanjak.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2019 Hari Ini, Persib, Bali United, dan PSM Main

 

Akan tetapi, tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar akan tampil mati-matian untuk bisa mencuri poin di Bandung.

"Saya pikir anak-anak harus termotivasi, tetapi bukan itu saja, kami sedang berada di zona berbahaya. Jadi, lawan siapa pun ya harus bisa dapat poin. Tiga poin, satu poin Alhamdulillah," tegas pelatih yang akrab disapa Banur itu.

Ke Bandung, PSIS membawa sebanyak 20 pemain. Dikatakan Banur, semua pemain yang dibawa sudah siap tempur menghadapi Persib.

Sebab, PSIS juga tidak memiliki masalah dengan pemain yang terkena akumulasi atau cedera.

"Ke Bandung, kami membawa sebanyak 20 pemain. Dan semuanya siap tempur, yang saya bawa ya yang siap main semua," terang Banur.

Baca juga: Persib Bandung Vs PSIS, Pulih Cedera, Ezechiel-Ardi Dipastikan Tampil

 

Prediksi susunan pemain Persib vs PSIS:

Persib (4-4-2): I Made Wirawan; Supardi Nasir, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Ardi Idrus; Abdul Aziz, Omid Nazari, Frets Butuan, Febri Hariyadi; Kevin van Kippersluis, Ezechiel N'Douassel.

Pelatih: Robert Rene Alberts

 

PSIS (3-5-2): Jandia Eka Putra; Fendri Saputra, Wallace Costa, Safrudin Tahar; Septian David Maulana, Fredyan Wahyu, Finky Pasamba, Jonathan Cantillana, Hari Nur Yulianto; Bruno Silva, Claudir Marini Junior.

Pelatih: Bambang Nurdiansyah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com