Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Aspek yang Jadi Fokus Timnas U-19 Indonesia Jelang Hadapi China

Kompas.com - 20/10/2019, 10:40 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Jelang pertandingan uji coba internasional kedua melawan China U-19, tim nasional U-19 Indonesia memiliki empat aspek yang menjadi titik fokus mereka.

Keempat aspek itu telah disiapkan pelatih timnas U-19, Fakhri Husaini, saat sesi latihan di Lapangan Sidakarya, Bali, pada Sabtu (19/10/2019).

Pertandingan uji coba timnas U-19 vs China sendiri akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pada Minggu (20/10/2019) pukul 15.30 WIB.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Manchester United Vs Liverpool

"Ada empat aspek yang kami coba siapkan, yaitu fisik, taktik, teknik, dan mental, serta pemulihan kondisi pemain saat kemarin tampil penuh," ujar Fakhri.

Mengenai skuad yang akan diturunkan pada laga nanti, Fakhri mengatakan akan lebih dahulu melihat kondisi terakhir pemain.

Ia memastikan bahwa semua pemain punya kesempatan untuk bermain, tergantung pada kesiapan mereka.

"Rotasi ada, tetapi sebanyak apa akan saya lihat nanti," kata Fakhri.

Dalam latihan kemarin, terhitung ada 26 pemain yang hadir, kecuali kiper Fatur Alamsyah dari Badak Lampung yang dipulangkan sebelum timnas U-19 berangkat.

Sebelumnya, timnas U-19 sudah menjalani uji coba dengan China di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Kamis (17/10/2019).

Kala itu, timnas U-19 berhasil mendulang kemenangan 3-1 atas China.

Meski begitu, Fakhri berharap para pemainnya melupakan hasil tersebut dan fokus pada laga berikutnya.

"Saya selalu katakan ke pemain, menang, kalah, atau seri, nikmati hasil kemenangan dengan elegan, tetapi harus segera melupakannya," kata Fakhri.

"Saya juga selalu menanamkan pikiran ke pemain, bahwa kita harus selalu lihat ke depan."

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Final Denmark Open 2019

Pertandingan timnas U-19 vs China akan disiarkan secara langsung oleh Televisi Republik Indonesia (TVRI) Sport HD.

Selain itu, laga ini juga bisa disaksikan melalui live streaming Mola TV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com